Ini Dia 10 Jurus Ampuh Memancing Ikan Lele

Ini Dia 10 Jurus Ampuh Memancing Ikan Lele

Pemancing saat menunjukan ikan lele yang dipancing menggunakan umpan usus ayam.-bengkuluekspress.com-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Lele atau ikan keli, adalah suatu keluarga ikan yang hidup di air tawar. Lele mudah dikenali karena tubuhnya yang licin, agak pipih memanjang, serta memiliki "kumis" yang panjang, yang mencuat dari sekitar bagian mulutnya.

Memancing ikan lele mungkin terlihat sebagai kegiatan yang mudah bagi banyak orang yang belum berpengalaman.

Akan tetapi, memancing ikan lele juga memerlukan teknik atau jurus ampuh agar hasil tangkapan lebih banyak.

BACA JUGA:Memilih Lokasi Memancing, Pertimbangkan Hal Ini

BACA JUGA:Ini Umpan Mancing Ikan Belanak Paling Mujarab

Sebagai pemancing, tujuan utama adalah mendapatkan tangkapan yang banyak, merasakan sensasi pertarungan dengan ikan, mencapai target ukuran yang diinginkan dan melakukannya dalam waktu yang efisien.

Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan kombinasi teknik, pengetahuan, dan persiapan yang baik. Berikut

Berikut akan diuraikan 10 jurus ampuh memancing ikan lele. Yaitu :

1. Hampir semua jenis umpan untuk ikan akan dimakan oleh ikan lele karena ikan ini termasuk jenis ikan yang tidak pemilih.

Akan tetapi faktor PH air di suatu lokasi bisa merubah selera makannya, misalnya banyaknya tumpukan sampai atau makanan di dasar air akan merubah PH dasar air dengan permukaan air, dan ikan lele akan lebih suka mencari makan di tengah hingga permukaan air.

Apabila hal ini terjadi stopper dan pelampung mempunyai peranan yang sangat penting, anda harus rajin bereksperimen untuk menyetel posisi pelampung yang ideal untuk mendapatkan ikan ini.

2. Apabila anda menggunakan cacing sebagai umpan, gunakan teknik casting akan tetapi apabila lebih suka bottom fish atau nitik pastikan umannya sampai dasar air dan gunakan cacing jenir lur atau jenis pumpun (cacing laut) untuk umpan.

Pasang cacing sebanyak-banyaknya pada kail agar lebih cepat menarik perhatian ikan.

BACA JUGA:Agar Hasil Memuaskan, Begini Cara Memilih Spot Mancing Terbaik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: