HONDA BANNER
BPBDBANNER

Pemprov Bengkulu Terapkan Gaya Hidup Sehat Lewat Senam dan Aksi Donor Darah

Pemprov Bengkulu Terapkan Gaya Hidup Sehat Lewat Senam dan Aksi Donor Darah

Pemprov Bengkulu gelar senam bersama dengan Forkopimda dan OPD-foto: istimewa-

BENGKULUEKSPRESS.COM  – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni, turut ambil bagian dalam kegiatan senam bersama dan donor darah yang diselenggarakan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bengkulu, Jumat (18/7/2025). 

Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Bengkulu ini direncanakan menjadi agenda rutin setiap bulan, tepatnya setiap Jumat di minggu ketiga.

Acara tersebut tak hanya diisi dengan senam pagi, tetapi juga berbagai rangkaian kegiatan positif, seperti donor darah, pemeriksaan kesehatan, promosi UMKM, kebersihan lingkungan, hingga sedekah nasi bungkus untuk masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Herwan Antoni terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Ia bahkan secara langsung memeriksakan kadar gula darah dan ikut mendonorkan darahnya sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

"Ayo, masyarakat Provinsi Bengkulu, mari kita donor darah. Setitik darah kita dapat menyelamatkan banyak nyawa. Ini juga merupakan bagian dari sedekah,” ujar Herwan Antoni usai mendonorkan darahnya.

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Panggil Guru Honorer Kepahiang Usai Curhatannya di RDU DPR RI Viral

BACA JUGA:Dorong Peningkatan PAD, Pemprov Bengkulu Gandeng PT Bimex Kelola Limbah B3

Tak hanya fokus pada aspek kesehatan, Herwan juga menyempatkan diri mengunjungi sejumlah stan UMKM yang turut meramaikan kegiatan tersebut. 

Ia menyampaikan apresiasi atas partisipasi para pelaku usaha kecil dan berharap program ini menjadi wadah promosi yang berkelanjutan.

"Kami berharap program ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, baik dalam hal kesehatan maupun peningkatan ekonomi,” pungkasnya

Melalui keterlibatan langsung dalam kegiatan ini, Herwan Antoni menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi Bengkulu untuk terus mendukung kegiatan inklusif yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat. 

"Kita berharap sinergi antara pemerintah, PMI, pelaku UMKM, dan masyarakat dapat terus terjalin demi menciptakan Bengkulu yang sehat, produktif, dan berdaya saing," tandas Herwan

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: