Hindari! Berikut Kebiasaan Penyebab Tenggorokan Menjadi Kering dan Radang Saat Berpuasa

Hindari! Berikut Kebiasaan Penyebab Tenggorokan Menjadi Kering dan Radang Saat Berpuasa

Kebiasaan yang dapat memicu sakit tenggorokan di bulan puasa-Pinterest -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Masalah tenggorokan menjadi tantangan bagi sebagian orang yang tengah menjalankan ibadah puasa.

Bagaimana tidak, pada siang hari hingga menyambut malam kita tidak diperbolehkan makan, minum dan ketika berbuka biasanya akan disuguhkan hidangan es yang membuat tenggorokan menjadi radang. 

Kondisi tenggorokan yang kering atau radang biasanya disebabkan karena kurangnya asupan cairan dan infeksi kuman dapat memicu kemungkinan terjadinya peradangan. 

Di samping itu, ternyata ada beberapa kebiasaan yang disebut-sebut dapat memicu terjadinya sakit tenggorokan di bulan puasa. Mau tahu apa saja? Berikut ulasannya!

Risiko sakit tenggorokan akan semakin tinggi ketika berpuasa terlebih apabila kebersihan mulut dan gigi tidak terjaga. 

Kondisi inilah yang dapat menimbulkan ketidaknyamanan ketika berpuasa, karena tenggorokan yang terasa kering dan sakit ketika sedang berbicara atau menelan air liur.

BACA JUGA:Mengenal Jasa Animal Communicator Indonesia, Bagaimana Cara Kerjanya?

Berikut adalah kebiasaan yang dapat memicu sakit tenggorokan di bulan puasa:

1. Kurang minum air

Selama berpuasa kebanyakan orang cenderung mengonsumsi air putih dengan jumlah yang lebih sedikit sehingga memicu dehidrasi. Dehidrasi dapat menyebabkan tenggorokan kering dan rentan terhadap infeksi. Untuk mencegah hal ini, pastikan untuk minum dengan cukup ketika waktu berbuka dan sahur, serta selama malam hari.

Kabar baiknya ada beberapa rekomendasi obat yang dapat kamu pilih untuk mengatasi radang tenggorokan

2. Mengonsumsi makanan pedas dan berbumbu

Selama bulan Ramadan, kemungkinan untuk mengonsumsi makanan pedas dan kaya akan bumbu akan meningkat karena nafsu makan yang sulit dikontrol. 

Makanan pedas dan berbumbu dapat membuat tenggorokan mendapatkan rangsangan “kaget”. Perlu diketahui pula bahwa makanan pedas dan berbumbu dapat membuat tenggorokan iritasi dan menyebabkan peradangan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: