Mengenal Kuliner Unik Ulat Sagu Yang Berasal Dari Papua
Ulat Sagu khas Papua-Akun Instagram @travelindo-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Papua memang terkenal dengan kuliner khasnya yang tidak biasa. Rata-rata kuliner yang ditawarkan memiliki cita rasa yang unik yang tidak akan kamu temukan pada kuliner lainnya. Nah, kali ini kita akan membahas sedikit mengenai makanan unik bernama ulat sagu.
Tahukah kamu, meskipun terkenal hampir di semua wilayah timur Indonesia, ulat sagu sebenarnya merupakan makanan khas Provinsi Papua.
Makanan ini merupakan salah satu makanan favorit di Papua. Tapi, bagi kamu yang tidak biasa mengonsumsinya pasti merasa sedikit geli dan akan membuat kamu melompat-lompat sangking gelinya.
BACA JUGA:Arem-arem, Makanan Praktis, Lezat dan Mengenyangkan Khas Kebumen
Kendati demikian, ulat sagu memiliki cita rasa yang khas dan banyak memiliki kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh. Lalu kenapa namanya ulat sagu? Ulat ini diberi nama ulat sagu karena banyak ditemukan di pohon sagu yang telah tumbang dan mengalami pembusukan.
Bentuk ulat ini sangat khas, yaitu berwana putih dan gemuk. Ukuran ulat ini sekitar tiga sampai empat centimeter. Meski termasuk jenis ulat, ulat sagu adalah makanan favorit bagi sebagian besar masyarakat Indonesia bagian timur, termasuk Papua.
Bagi masyarakat Papua Mengonsumsi ulat sagu sebagai makanan ternyata bukan suatu hal yang baru. Biasanya ulat sagu dimasak dengan cara digoreng atau dibakar. Bahkan beberapa masyarakat Papua sering mengonsumsinya dalam keadaan mentah atau diolah menjadi beragam makanan.
Memiliki kandungan protein yang baik menjadikan ulat sagu sebagai makanan para atlet-atlet profesional. Namun, ulat sagu perlu diolah secara kreatif dan variatif, sehingga diharapkan dapat menghilangkan atau bisa mengurangi rasa jijik bagi yang belum pernah memakannya.
Ada berbagai macam olahan makanan berbahan ulat sagu yang dapat dikreasikan menjadi sate ulat sagu, roti dengan isi ulat sagu, sop ulat sagu, spageti dengan irisan ulat sagu, bakwan, nasi goreng ulat sagu, bakso ulat sagu dan keripik ulat sagu.
Cita rasa ulat sagu sangat digemari masyarakat papua karena rasanya yang nikmat dan juga lezat. Saat memakan ulat sagu kamu akan merasa sensasi rasa gurih dan tekstur ulat yang lembut serta lumer di mulut.
BACA JUGA:Mencicipi Lezatnya Sate Kolombi Berbahan Keong Sawah yang memiliki Segudang Khasiat
Selain rasanya yang enak ulat sagu juga memiliki berbagai macam khasiat, berikut diantaranya.
1. Baik untuk Pencernaan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: