Polsek Selebar Ringkus 2 Pelaku Curanmor dan 1 Orang Penadah

Polsek Selebar Ringkus 2 Pelaku Curanmor dan 1 Orang Penadah

Tiga pelaku curanmor saat diringkus Opsnal Polsek Selebar Polresta Bengkulu diback up Tim Merah Putih Polresta Bengkulu-(foto: tri yulianti/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bandit curanmor yang beraksi di kawasan Selebar Kota Bengkulu berhasil di bekuk tim opsnal Polsek Selebar di backup Tim Merah Putih Polresta Bengkulu.

Para pelaku yang berhasil bekuk ini berjumlah tiga orang berinisial  JK (32), ZU (24) dan YA (27).

Disampaikan Kapolsek Selebar Polresta Bengkulu Kompol Hasanul, ketiga pelaku ini melancarkan aksinya di sebuah kosan yang berada di Jalan Adam Malik, Kelurahan Pagar Dewa Kota Bengkulu. 

Saat itu, motor milik korban Mahdi (17) tengah terparkir didepan kosan tersebut dengan kondisi stang terkunci. Lalu sekira pukul 13.30 wib, para pelaku datang ke TKP dan melihat kosan  keadaan sepi, ketiga pelaku pun langsung melancarkan aksinya.

BACA JUGA:Tilang Manual Kembali Diberlakukan, Nyaris Seribu Kendaraan Ditilang

BACA JUGA:Indeks Pembangunan Manusia Kota Bengkulu Tertinggi se-Provinsi

Korban Mahdi yang tidak terima menjadi korban pencurian ini pun membuat laporan ke Polsek Selebar Polresta Bengkulu. Dimana dalam peristiwa ini korban mengalami kerugian hingga Rp 14 juta.

"Jadi ada laparon masyarakat terkait curanmor, lalu kita selidiki dan kita temukan ciri-ciri para pelaku. Tidak membutuhkan waktu lama, pelaku yang berjumlah 2 orang ini  berhasil kita tangkap," kata Kompol Hasanul, Selasa (14/2/2023) pada bengkuluekspress.disway.id

Setelah menangkap pelaku, Opsnal Selebar Polresta Bengkulu kembali melakukan pengembangan dan berhasil menangkap penadah barang hasil curian. 

Tak hanya pelaku, anggota Opsnal dan tim merah putih Polresta Bengkulu juga mengamankan 1 unit kendaraan roda dua dari tangan penadah tersebut.

"Setelah menangkap pelaku curanmor kita kembali amankan 1 penadah. Dari tangan penadah kita amankan 1 unit motor. Dan pelaku ini kita amankan dikediamannya di kawasan Kandang Kota Bengkulu," tutup Kompol Hasanul. (Tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: