Lomba Burung Kicau
CURUP, BE - Lebih dari 500 burung kicau se-Sumbagsel serta Sumatera Barat, hari ini dijadwalkan akan berkompetisi dalam lomba burung berkicau yang berlangsung di Lapangan Setia Negara Curup. Kegiatan yang digelar Curup Bird Club (CB) tersebut, memperebutkan hadiah benilai puluhan juta rupiah. Ketua Penyelenggara Fepy Irwansyah kepada wartawan menerangkan, setidaknya ada empat kelas yang akan diperlombakan, diantaranya kelas eksekutif murai baru, kacer, kapas tembak dengan harga tiket Rp 200 ribu.
Selainjutnya kelas bintang dengan pendaftaran Rp 150 ribu, jenis burungĀ murai batu, kacer, kapas tembak, cicak ijo, love bird, kelas sejati dengan pendaftaran Rp 100 ribu jenis burung muria batu, kacer, kapas tembak, cicak ijo, love bird, kenari, serta kelas eksebisi dengan tiket Rp 50 ribu, jenis murai batu, kacer, kenari, ciblek. \"Masing-masing kelas mendapatkan hadiah beragam, hingga juara harapan perupa uang dan tropy,\" ujar Fepy.
Fepy mengungkapkan, lomba burung berkicau itu dimaksudkan untuk memberikan wadah para pecinta burung, untuk dapat mengikuti kompetisi burung berkicau.\"Selain itu, juga dapat menjadi ajang silahturahmi bagi para pecinta satwa burung. Kita berharap dalam even kali ini yang melibat banyak pecinta burung menjadi sarana kumpul dan saling bertukar informasi,\" ujar Fepy.
Fepy mengaku, hingga saat ini para pecinta burung yang sudah mendaftarkan diri berasal dari kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu, serta peserta dari Sumatera Selatan, Jambi dan Sumatera Barat. \"Mereka sudah memastikan diri untuk ikut dalam even ini, karena para pecinta burung tersebut tidak pernah melewatkan ajang kompetisi seperti ini,\" tutur Fepy. (999)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: