Dana Kampanye Hanura Nihil

Dana Kampanye Hanura Nihil

LEBONG UTARA,BE - Ada yang menarik dari pelaporan dana kampanye partai politik (Parpol) peserta Pemilu 2014 yang diterima Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lebong belum lama ini. Ternyata Partai Hanura tidak memiliki saldo dalam rekening dana kampanyenya. Hanya terdapat dana sebesar Rp 47 ribu yang berada di Bendahara Partai Hanura. Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Lebong Cherly Juniarti SKM menjelaskan pelaporan dana kampanye ini dilakukan sesuai dengan PKPU Nomor 1 Tahun 2014 tentang perubahan atas PKPU Nomor 17 Tahun 2013 tentang pelaporan dana kampanye peserta Pemilu anggota DPR, DPD, DPRD. \"Semuanya sudah menyerahkan pelaporan dana kampanye yang ada didalam rekening dana kampanye. Hasil pelaporan ini selanjutnya akan diverifikasi ulang oleh Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). Setelah verifikasi nanti, Parpol diberikan waktu selama 5 hari untuk melakukan perbaikan jika ditemukan ada yang keliru dalam laporan tersebut,\" ungkapnya. Dari laporan dana kampanye 12 parpol peserta Pemilu 2014 yang terdapat dalam rekening dana kampanye, terangnya, PBB memiliki dana kampanye sebesar Rp 100 ribu, PDI P sebesar Rp 100 ribu, PAN sebesar Rp 2,59 juta, PKPI sebesar Rp 50 ribu, PKS sebesar Rp 13 juta, PPP sebesar Rp 100 ribu, Demokrat sebesar Rp 100 ribu, Nasdem sebesar Rp 975.959, Gerindra sebesar Rp 100 ribu, PKB sebesar Rp 100 ribu, Golkar sebesar Rp 100 ribu. \"Untuk Partai Hanura dalam rekening dana kampanye nya tidak ada namun dalam laporan ini ada dana sebesar Rp 47 ribu yang berada di bendahara,\" kata Cherly.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: