Oka Ridiansyah: Mahasiswa Penggerak Edukasi Anti Hoaks untuk Pemilih Pemula

Oka Ridiansyah: Mahasiswa Penggerak Edukasi Anti Hoaks untuk Pemilih Pemula

Oka Ridiansyah-foto: istimewa-

Salah satu kegiatan yang rutin diikuti Oka adalah program Cek Fakta dan kampanye Prebunking, yang bertujuan memberikan pemahaman tentang apa itu hoaks dan bagaimana cara melawannya. Oka dan tim relawan sering kali menyampaikan edukasi ini dalam berbagai acara dan event publik, baik secara daring maupun luring.

Oka merasa senang bisa bekerja sama dengan berbagai profesional seperti pengajar, jurnalis, dan dokter yang juga menjadi relawan di Mafindo.

"Saya sangat bangga bisa bergabung dengan orang-orang hebat di komunitas yang positif ini," tuturnya. Sebagai satu-satunya mahasiswa aktif di Mafindo, Oka bangga bisa berkontribusi dan terus belajar dalam dunia edukasi anti hoaks yang sangat relevan di era digital ini.(Indira)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: