Rohidin - Meriani Kantongi Rekom dari PSI Untuk Maju Pilgub Bengkulu 2024

Rohidin - Meriani Kantongi Rekom dari PSI Untuk Maju Pilgub Bengkulu 2024

Kaesang Pangarep yang juga putra dari Presiden Joko Widodo ini menyerahkan rekomendasi PSI dengan cara bermain basket terlebih dahulu dengan Rohidin dan Meriani.-(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM  – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan Meriani kembali mendapatkan rekomendasi dari partai politik untuk maju sebagai paslon di Pilkada Gubernur Bengkulu.

Rekomendasi yang didapatkan ini berasal dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang diberikan secara langsung oleh Kaesang Pangarep pada Rohidin - Meriani, Kamis kemarin (8/8/2024).

Penyerahan dukungan ini berbeda dari yang lainnya, Kaesang Pangarep yang juga putra dari Presiden Joko Widodo ini menyerahkan rekomendasi PSI dengan cara bermain basket terlebih dahulu dengan Rohidin dan Meriani.

Rohidin dan Meriani pun menunjukkan keterampilan mereka dengan melempar bola basket ke ring sebelum menerima surat rekomendasi dari Kaesang  tersebut.

BACA JUGA:Bawaslu Kota Bengkulu Kabulkan Gugatan Pasangan Bacalon Walikota Bengkulu Ariyono Gumay-Harialyanto

Ketua Umum PSI Bengkulu melalui Ketua Desk Pilkada PSI, Andy Budiman, menjelaskan bahwa di balik pemilihan permainan basket dalam proses penyerahan dukungan ini memiliki makna tersendiri.

“Basket adalah olahraga yang cepat, dinamis, dan kolektif. Skill ini sangat diperlukan oleh para kandidat,” ujar Andy di Lapangan Basket Brick House, Kalibata, Jakarta Selatan.

Andy juga menambahkan, dengan permainan basket ini  di harapkan para kandidat dapat menerapkan sifat-sifat tersebut dalam kontestasi Pilkada nanti. 

“Gerak cepat dalam waktu yang tersisa, bekerja sama dengan baik dengan struktur kami di PSI, dan bisa memenangkan pertandingan. Itulah alasan kami memilih cabang olahraga basket,” tambahnya.

BACA JUGA:Pemeriksaan Laporan Pencatutan Nama Dukungan Bacalon Walikota Bengkulu Dihentikan

Disisi lain, dukungan PSI kepada Rohidin Mersyah dan Meriani diharapkan dapat membawa perubahan positif dan memenangkan hati rakyat Bengkulu dalam Pilkada 2024. 

Sebagai partai yang dikenal dengan semangat muda dan dinamis, PSI yakin pasangan ini mampu membawa semangat baru dalam pemerintahan Provinsi Bengkulu.

Sementara itu, Rohidin Mersyah menyambut baik dukungan dari PSI. Ia mengatakan, akan berkomitmen untuk bekerja keras untuk kemajuan Bengkulu kedepannya.

Kami sangat berterima kasih atas dukungan PSI. Ini adalah bentuk kepercayaan yang besar, dan kami berkomitmen untuk bekerja keras demi kemajuan Bengkulu,” ujar Rohidin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: