171 Jamaah Haji Mukomuko Tiba di Debarkasi Bengkulu, Kakan Kemenag Provinsi Bengkulu Ucapkan Rasa Syukur

171 Jamaah Haji Mukomuko Tiba di Debarkasi Bengkulu, Kakan Kemenag Provinsi Bengkulu Ucapkan Rasa Syukur

Jamaah haji asal Mukomuko tiba di Debarkasi Antara Bengkulu-(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM– Sebanyak 171 Jamaah Haji Kabupaten Mukomuko yang tergabung dalam kloter 6 Padang atau kloter 3 Bengkulu tiba dengan selamat di Debarkasi Haji Antara Provinsi Bengkulu pada Minggu (30/6) pukul 00.00 WIB. 

Kepulangan mereka disambut langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I, MM, bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko, H. Widodo, S.H.I. 

Turut hadir dalam penyambutan di Aula Arafah Debarkasi Haji Antara Provinsi Bengkulu adalah Kasi PHU Darmanto, S.H.I, Kabag Kesra Pemerintah Daerah Kabupaten Mukomuko, Amri Kuarniadi, S.Ag, dan perwakilan dari BKK Bengkulu.

Dikutip dari lama web Kemenag Bengkulu, dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I, MM, menyatakan rasa syukurnya atas kepulangan Jamaah Haji Kloter 6 Padang dengan sehat dan selamat. 

BACA JUGA:HUT Bhayangkara ke-78 di Mukomuko: Komitmen Polri Menuju Indonesia Emas

"Alhamdulillah kloter 6 Padang yang merupakan Jamaah Haji asal Kabupaten Mukomuko tiba dengan selamat di Bumi Raflesia, dalam kondisi sehat walafiat," ujar Ka.Kanwil.

Ka.Kanwil juga mengingatkan agar Jamaah Haji tetap menjaga kondisi kesehatan sepulang dari menunaikan Ibadah Haji di Tanah Suci. 

"Dengan kondisi perjalanan jauh, tetap jaga kesehatan, istirahat yang cukup, dan jangan lupa konsumsi makanan yang bergizi agar kesehatan Bapak Ibu terjaga. Yang tak kalah penting adalah selalu berupaya menjaga kemabruran Haji yang telah diperoleh dengan bersabar dan bersyukur dalam menjalani kehidupan," tambahnya.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko, H. Widodo, S.H.I, menyampaikan bahwa jamaah haji Kabupaten Mukomuko yang tergabung di kloter 6 Padang berjumlah 178 orang. 

"Sebelumnya jamaah haji Kabupaten Mukomuko yang tergabung dalam kloter 6 Padang berjumlah 179 orang. Namun tiba di Debarkasi Haji Antara Provinsi Bengkulu hanya 171 orang, 6 orang langsung turun di Padang, dan 1 orang meninggal dunia di Tanah Suci Mekkah," jelas H. Widodo.

Seremonial penerimaan Jamaah Haji kloter 6 Padang berlangsung singkat namun penuh haru. Hal ini dilakukan sebagai bentuk toleransi kepada Jamaah yang sudah tidak sabar ingin berkumpul kembali dengan keluarga masing-masing. Usai seremonial penerimaan, Jamaah Haji langsung bertolak menuju Kabupaten Mukomuko.

Kepulangan para jamaah ini membawa rasa syukur dan kebahagiaan bagi keluarga yang menanti. Pihak Kementerian Agama Provinsi Bengkulu berharap agar seluruh jamaah tetap menjaga kesehatan dan terus mengamalkan nilai-nilai haji yang diperoleh selama di Tanah Suci.

BACA JUGA:Sebanyak 172 Jamaah Haji Mukomuko Disambut Haru di Tanah Air, Satu Jamaah Wafat di Tanah Suci

"Haji adalah perjalanan spiritual yang panjang dan penuh makna. Kita harus selalu menjaga kemabruran haji dengan menjalani hidup yang lebih baik dan selalu bersyukur," kata Dr. H. Muhammad Abdu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: