Oppo Reno 11 5G Resmi Rilis di Indonesia, Menjanjikan Performa dan Baterai Prima
Oppo Reno 11 5G Resmi Rilis di Indonesia-Pinterest-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Baru saja rilis resmi di Thailand Oppo Reno 11 F 5G terbaru ini juga resmi rilis di Indonesia pada Minggu (16/02/2024).
Oppo Reno11 F 5G akan melengkapi seri lain yang sudah meluncur lebih dulu seperti Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11 Pro 5G. Dengan demikian seri Reno11 akan hadir dalam tiga versi di Indonesia.
Oleh karena itu kamu perlu mengetahui beberap spesifikasi yang ditawarkan Oppo Reno11 F 5G . Berikut ini spesifikasi Oppo Reno11 F 5G yang resmi meluncur di Thailand yang dilansir dari berbagai sumber.
BACA JUGA:Toyota Camry, Mobil Dinas Para Pejabat yang Memberikan Harmoni Antara Kinerja dan Kenyamanan
Spesifikasi Oppo Reno11 F 5G
Oppo Reno11 F 5G mengusung layar OLED berukuran 6,7 inci, resolusi FHD+, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, color gamut 100 persen DCI-P3, dan kerapatan piksel 394 ppi.
Oppo menyematkan tiga kamera belakang pada varian Oppo Reno 11 F 5G terbaru. Masing-masing sensor utama Omnivision 64 MP, ultrawide 8MP, makro 2 MP. Sementara di bagian depan disiapkan kamera sebesar 32 MP untuk selfie dan video call.
Sehingga hp Oppo ini cocok untuk kamu yang memiliki kebutuhan untuk membuat konten video, karena saat menggunakan Oppo Reno 11 F 5G hasil rekaman video depan dan belakang memiliki resolusi 4k 30 fps.
BACA JUGA:Ford Everest Titanium, Mesinnya Lebih Buas Dibanding Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport
Oppo Reno11 F 5G diperkuat prosesor MediaTek Dimensity 7050 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4x 8GB dan ROM UFS 3.1 256GB. Sistem operasinya adalah ColorOS 14 berbasis Android 14.
Baterainya berkapasitas 5.000mAh yang dipasangkan dengan charger 67W. Fitur lain Oppo Reno11 F 5G yakni dual SIM, 5G, Wifi 6, Bluetooth 5.2, NFC, port USB-C, RAM virtual hingga 8GB, slot microSD, sensor sidik jari (fingerprint) dalam layar, hingga rating IP65.
Oppo menjanjikan performa dan kesehatan baterai (battery health) akan terus prima hingga 4 tahun. Setelah itu, performanya akan turun jadi 80%.
BACA JUGA:Yamaha Luncurkan NVX 155, Warna Lebih Sporty Dengan Spesifikasi Canggih dan Menggoda
Kinerja Oppo Reno 11 F 5G didukung chip MediaTek Dimensity 7050. Komputasinya 6nm untuk mendukung pekerjaan multitasking, game dan pemrosesan berat seperti merekam video 4K.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: