Acer Aspire Vero, Laptop Keluaran Terbaru yang Ramah Lingkungan Dengan Desain Eco-Chic

Acer Aspire Vero, Laptop Keluaran Terbaru yang Ramah Lingkungan Dengan Desain Eco-Chic

Aspire Vero adalah produk yang mengusung konsep ramah lingkungan-news.acer.com -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kabar terbaru, beberapa waktu lalu Acer baru saja memperkenalkan varian terbaru dari series laptop Aspire, di Las Vegas, Amerika Serikat.

Dilansir dari laman resmi news.acer.com laptop Acer Aspire terbaru yang  diperkenalkan oleh perusahaan kali ini adalah Acer Aspire Vero 16 (AV16-51P), yang dibuat dengan bahan ramah lingkungan, tanpa harus mengorbankan kinerja.

Acer Aspire Vero 16 di klaim ramah lingkungan karena Aspire Vero adalah produk yang mengusung konsep ramah lingkungan. laptop ini dibuat dengan emisi CO2 30% lebih rendah1, mudah didaur ulang2 dan dibuat untuk menyesuaikan dengan kebutuhan manusia.

BACA JUGA:Oppo A79 5G Bersiap Masuk Tanah Air, Bocoran Spesifikasi Terungkap

Selain itu, dengan mengadopsi plastik daur ulang dalam pembuatan Acer Aspire Vero, hal ini menunjukkan komitmen perusahaan Acer.inc untuk mengurangi emisi karbon. 

Sehingga cara ini dapat meningkatkan pengurangan emisi CO2 dari 21% menjadi 30%1. Upaya ini dapat menciptakan dampak positif yang lebih besar terhadap lingkungan.

Acer Aspire Vero dibekali dengan teknpologi stereoscopic 3D saptiallaps dan monitor gaming terbaru. Laptop ini menggunakan Intel Evo Edition yang didukung prosesor Intel Core Ultra 7 dengan Intel AI Boost.

 BACA JUGA:Ini Dia 5 Rekomendasi e-commerce Luar Negeri, Dapatkan Produk Berkualitas Lebih Mudah dan Praktis

laptop Aspire Vero disesuaikan untuk performa, responsivitas, dan masa pakai baterai yang luar biasa laptop Intel Evo didesain agar dapat melakukan semuanya, tanpa mengorbankan apa pun

Acer Aspire Vero juga telah dilengkapi Copilot dari Windows, dan sudah memakai centralized generative AI dari aplikasi untuk membantu pengguna melakukan navigasi di seluruh perangkat.

Untuk video dan audio, Acer menyematkan webcam QHD 1440p AI PC dengan Acer PurifiedVoice yang dibantu AI pada Acer Aspire Vero untuk menghilangkan kebisingan yang saat conference call.

Memiliki pendukung sistem operasi Windows 11 Acer Aspire Vero juga dilengkapi dengan memori LPDDR5 16 GB yang mendukung penyimpanan hingga 2 TB dual PCIe Gen 4 SSD yang dapat di-upgrade penyimpanannya.

BACA JUGA:Oppo Resmi Meluncurkan Reno 11 Pro 5G, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Acer Aspire Vero 16 baru ini mengusung desain eco-chic, dengan permukaan yang halus, serta dibalut warna Cobblestone gray. Desain ini dapat mengikuti trend dengan tetap memperhatikan lingkungan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: