Mengisi Liburan Akhir Tahun Dengan Berkunjung ke Desa Wisata Rindu Hati di Bengkulu Tengah

Mengisi Liburan Akhir Tahun Dengan Berkunjung ke Desa Wisata Rindu Hati di Bengkulu Tengah

Keindahan alam Desa Wisata Rindu Hati, Bengkulu Tengah -Akun Instagram @wonderfulbengkulu-

Selain itu di Desa Wisata Rindu Hati juga tersedia camping ground yang bisa kamu jadikan solusi untuk berlama-lama berada disini. Kamu bisa menginap bersama keluarga dan teman-teman dengan fasilitas camping yang sudah sangat lengkap. 

Kamu bisa menyewakan tenda yang disewakan seharga Rp Rp 250. 000 dengan kapasitas 4 orang. Selain tenda, Desa Wisata ini juga menawarkan fasilitas seperti toilet, kamar mandi, musholla, warung dan kedai makan.   


Area camping ground di Desa Wisata Rindu Hati -Akun Instagram @sekilasbengkulu- 

Desa ini dulunya merupakan desa biasa, namun desa ini sering sekali dijadikan tempat kemah oleh beberapa komunitas dan mahasiswa di beberapa universitas yang ada di Bengkulu.

Hal tersebut menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar untuk mengelola tempat ini menjadi desa wisata yang mampu memberikan dampak baik bagi masyarakat sekitar. 

BACA JUGA:Mengenal Keindahan Pulau Enggano Sebagai Wisata Bahari Unggulan Bengkulu Utara

Daya tarik yang dimiliki desa ini adalah spot foto yang instagramable. Selain aliran sungai, camping ground dan segala aktivitas terkait petualangan di alam bebas, Desa Rindu Hati memiliki hamparan sawah hijau yang bisa kamu jadikan spot untuk berfoto. 

Selain itu terdapat jembatan gantung berwarna-warni karena dicat dengan aneka warna serta berada diantara hamparan persawahan. Jembatan itu berfungsi sebagai sarana penghubung antar kampung serta antar lahan perkebunan yang satu dengan yang lainnya di desa Rindu Hati.

Desa Wisata Rindu Hati ini sangat rekomended untuk kamu kunjungi di saat libur akhir tahun seperti ini, akan ada banyak pengalaman mengesankan jika kamu mencoba berkunjung ke desa yang satu ini.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: