Pastikan Pembangunan Berjalan Lancar, Wabup Mukomuko Tinjau Pembangunan RS Pratama

Pastikan Pembangunan Berjalan Lancar, Wabup Mukomuko Tinjau Pembangunan RS Pratama

Wabup Mukomuko Tinjau Pembangunan RS Pratama-(foto: istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Untuk memastikan pembangunan berjalan lancar, Wakil Bupati Mukomuko, Wasri melakukan peninjauan Pembangunan Rumah Sakit Pratama di Desa Air Buluh Kecamatan Ipuh. 

Wakil Bupati Mukomuko, Wasri ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa dirinya sudah 3 kali melakukan monitoring atau peninjauan pembangunan Rumah Sakit Pratama. Hal ini untuk memastikan pembangunan berjalan lancar.


Wabup Mukomuko Tinjau Pembangunan RS Pratama-(foto: istimewa)-

BACA JUGA:Mukomuko Miliki 53 Desa Wisata, Objek Wisatanya Terus Berkembang dan Maju

"Kami sudah 2-3 kali meninjau pembangunan RS Pratama ini. Peninjauan yang kita lakukan untuk memastikan pembangunan berjalan lancar. Mengingat waktu tahun 2023 akan berakhir,"kata Wabup Mukomuko, Wasri ketika dikonfirmasi, Senin (11/12/2023).

Wabup juga menekankan agar pihak rekanan diwaktu yang masih tersisa beberapa minggu di tahun 2023 ini bisa menuntaskan pekerjaan. Karena untuk mendapatkan angaran untuk pembangunan RS Pratama ini tidak mudah butuh proses yang cukup panjang.


Wabup Mukomuko Tinjau Pembangunan RS Pratama-(foto: istimewa)-

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Kembali Terima Anugrah Keterbukaan Informasi Publik Terbaik

"Dari beberapa lokasi yang dilakukan peninjauan saat ini sudah mulai dilakukan pengecoran lantai dua, kemudian ruangan rawat inap sudah mulai dilakukan pemasangan kramik, selanjutnya pemasangan bata dilantai satu sudah dilakukan, kemudian ada ruangan yang mulai di pasang atap,"ucapnya.

Ditambahkan Wabup dengan adanya RS Pratama di wilayah Kecamatan Ipuh ini untuk meningkatkan dan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat seperti di Kecamatan Ipuh, Air Rami,Malin Daman dan Kecamatan sekitarnya.(end/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: