Ini Alasan Kenapa Harus Pilih Infinix Note 30 Pro, Salah Satunya Ada Fitur Wireless Charging

Ini Alasan Kenapa Harus Pilih Infinix Note 30 Pro, Salah Satunya Ada Fitur Wireless Charging

Infinix Note 30 pro-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Infinix Note series memang selalu memberikan kelebihan tersendiri pada ponsel keluaran series ini.

Salah satunya yaitu Infinix Note 30 Pro yang saat ini merupakan incaran banyak orang, hal ini disebabkan karena spesifikasi yang diusung oleh Infinix Note 30 Pro dibilang cukup canggih dan performa yang mumpuni.

Sebenarnya Infinix Note Series memiliki 4 jenis smartphone dengan spesifikasi dan harga yang berbeda, yaitu Infinix Note 30 4G, Infinix Note 30 5G, Infinix Note 30i, dan Infinix Note 30 Pro.

BACA JUGA:Hanya 1 Jutaan, Ini Sederet HP Infinix Hot Series 2023 Beserta Spesifikasinya

Namun dari 4 varian Note series dari infinix tersebut, Note 30 Pro yang menjadi unggulanya karena harga yang terjangkau dikelas mid range.

Seperti kita ketahui bahwa ponsel Flagship kelas mid range pada umumnya memiliki harga yang cukup fantastis yaitu berkisar 8 jutaan. Namun pada Infinix Note 30 Pro ini dengan beberapa fitur canggih seperti kamera dengan resolusi jumbo, fitur baterai melimpah, hingga balutan desain bodi yang begitu menawan ini hanya di banderol dengan harga 3 jutaan.

Sehingga hal ini membuat Infinix Note 30 Pro jadi salah satu perangkat yang sangat layak dilirik di kelasnya. Adapun beberapa kelebihan lainnya dari Infinix Note 30 Pro yang telah kami rangkum sebagai berikut.

BACA JUGA:Ini 6 HP Flagship Keluaran Terbaru Infinix Zero Series, Miliki Kamera Hingga 200 MP

1. Performa Mumpuni dengan Chipset Helio G99

Helio G99 adalah chipset besutan MediaTek untuk kelas harga menengah. Fabrikasinya yang sebesar 6 nm membuatnya jadi salah satu dengan efisiensi daya terbaik di antara Helio G series lainnya.

Salah satu ponsel yang pertama kali memperkenalkan Helio G99 secara luas adalah Tecno POVA 4 Pro. Kendati hanya mendukung seluler 4G LTE, tapi performan Helio G99 tidak kalah dengan beberapa SoC Dimensity yang sudah mendukung 5G.

Infinix Note 30 Pro berjalan pada sistem operasi Android 13 saat rilis, menggunakan antarmuka XOS 13. Sementara pada konfigurasi memorinya, perangkat menawarkan RAM 8 GB LPPDR4X dengan dua opsi storage yaitu 128 GB dan 256 GB (UFS 2.2).

BACA JUGA:Jadi HP Incaran Karena Harga Terjangkau, Ternyata Ini Kelebihan HP Infinix Note 12 2023

RAM pada smartphone ini bisa diperluas secara virtual dengan cara meminjam kapasitas storage hingga 8 GB. Jadi, total RAM yang didapatkan bisa mencapai 16 GB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: