Jam Pelayanan Tukar Uang di BRI Cabang Manna Ditambah, Pinca Ingatkan Waspada Uang Palsu

Jam Pelayanan Tukar Uang di BRI Cabang Manna Ditambah, Pinca Ingatkan Waspada Uang Palsu

Pelayanan tukar uang yang ada di Kantor BRI Cabang Manna, Kamis (13/4).-(Renald)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pelayanan penukaran uang baru di Kantor Cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Manna Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) saat ini mulai meningkat dari hari biasanya. Itu terbukti dari pelayanan penukaran uang tidak hanya pada hari Selasa dan Kamis saja. Namun, saat ini dibuka setiap hari kerja.

Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Manna, Bright Brennan Parulian menuturkan kepada BE bahwa menjelang lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah peningkatan pelayanan tukar uang baru sangat terasa di Kantor Cabang BRI Manna.

"Kami pada minggu ini sudah menambah hari pelayanan tukar uang demi kenyamanan masyarakat sebagai nasabah BRI dan kami tegaskan tidak ada pungutan biaya untuk pelayanan tukar uang," ujar Bright kepada BE, Kamis (13/4/2023).

Lebih lanjut, Bright mengatakan bahwa penukaran uang baru bagi nasabah BRI Kantor Cabang Manna dapat juga dilakukan di 12 Kantor Unit BRI yang tersebar di BS dengan jam pelayanan penukaran uang dari pukul 08.00 WIB -12.00 WIB. Sedangkan operasional kas harian bank dibulan ramadhan ini dari pukul 07.45-14.15 WIB. 

BACA JUGA:Dapatkan Pinjaman KUR BRI Rp 100 Juta, Ini Syarat dan Ketentuan KUR BRI 2023

BACA JUGA:Simulasi Pinjaman KUR BRI Rp 100 Juta, Angsuran Rp 2 Juta Tanpa Jaminan

"BRI Kantor Cabang Manna  menyediakan uang pecahan Rp 1 ribu sampai Rp 100 ribu edisi baru. Namun, untuk pecahan uang  Rp 75 ribu tidak tersedia karena memang BI tidak lagi mencetaknya," ujarnya.

Bright berpesan dan mengajak masyarakat dalam penukaran uang agar dapat dilakukan di BRI. Hal tersebut guna untuk menghindari terjadinya ancaman predaran uang palsu (Upal) yang masih menghantui dan beredar di luar.

"Sudah menjadi tradisi bagi orang Indonesia saat lebaran berbagi uang kepada kerabat terdekat. Namun, harus diperhatikan jangan sampai diri kita dan masyrakat luas menjadi korban uang palsu," pesan Bright.

Sementara itu, salah seorang nasabah BRI, Puspita warga Kecamatan Kedurang mengungkapkan jasa penukaran uang di BRI Kantor Cabang Manna sangat lah baik. Ditambah lagi dengan waktu pelayanan yang ditambah, sehingga masyarakat tidak menumpuk saat mengantri saat menukar uang.

"Menukar uang menjelang lebaran sudah menjadi sebuah tradisi, karena nantinya saat lebaran uang-uang pecahan yang ditukar akan dibagikan kepada keluarga sebagai rasa syukur dan bahagia,"  ungkap Puspita. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: