Rekrutmen Kemenko Perekonomian, Dibuka untuk Umum, Ini Syarat dan Besaran Gajinya
-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian atau Kemenko Perekonomian saat ini sedang membuka lowongan kerja non-PNS melalui Pengadaan Jasa Tenaga Pendukung Gelombang II.
Lowongan kerja Kemenko Perekonomian ini dibuka untuk masyarakar umum. Ada 3 posisi yang bisa dilamar oleh masyarakat.
Dilansir dari situs resmi Kementerian, diketahui saat ini Kemenko Perekonomian membuka 3 posisi lowongan kerja tenaga pendukung.
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian membuka Pengadaan Jasa Tenaga Pendukung Gelombang II guna membantu kegiatan perkantoran pada Tahun Anggaran 2023 dengan kualifikasi sebagai berikut:
BACA JUGA:Job Fit 20 Pejabat Pemkot Bengkulu Masuk Tahap Rekam Jejak, Berikut Namanya
BACA JUGA:Soal Pemilu, Kapolda Bengkulu Tekankan Ini Pada Kapolresta dan Jajaran
1. Tenaga Pendukung Teknis Prasarana dan Sarana Pangan dan Agribisnis (Kode: G2-D2-01)
Tenaga Pendukung Teknis pada Keasdepan Prasarana dan Sarana Pangan dan Agribisnis, Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis, Kemenko Bidang Perekonomian TA 2023.
Kualifikasi:
a. Pria/Wanita, usia minimal 21 tahun dan maksimal 30 tahun;
b. Pendidikan S1 Program Studi Agribisnis;
c. Lulusan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Terakreditasi A dengan IPK minimal 3,00 (skala 4.00);
d. Mampu berbahasa inggris dengan baik dan memiliki score TOEFL minimal 500;
e. Mahir mengoperasikan Microsoft Office, menyusun dan membuat bahan paparan dengan Microsoft Powerpoint, dan membuat konten informasi di media sosial;
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: