Melawan, 3 Pelaku Curanmor di Kota Bengkulu Ditembak

Melawan, 3 Pelaku Curanmor di Kota Bengkulu Ditembak

Salah satu tersangka curanmor ditembak-(foto: tri yulianti/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Tim opsnal gabungan yang terdiri dari Polsek Kampung Melayu, Polsek Selebar dan Polsek Gading Cempaka berhasil meringkus tiga pelaku pencurian sepeda motor di wilayah hukum Kota BENGKULU, Kamis (13/10/2022).

Ketiga pelaku terpaksa harus dilumpuhkan dengan timah panas, lantaran melawan petugas dan hendak melarikan diri saat akan diamankan.

Ketiga pelaku diamankan di lokasi yang berbeda, yakni dua pelaku ditangkap di kawasan Padang Serai Kota Bengkulu dan satu pelaku lainnya di tangkap dikawasan Kapuas Raya, Lingkar Barat Kota Bengkulu.

Kanit Polsek Selebar, IPDA Agung ketika dikonfirmasi mengatakan, bahwa pihaknya belum dapat menjelaskan secara rinci terkait kronologis penangkapan tersebut.

BACA JUGA:3 Kecamatan di Kota Bengkulu Kembali Terdampak Banjir

Sedangkan terhadap ketiga pelaku telah dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Kota Bengkulu untuk mendapatkan penanganan medis.

"Kita kordinasi ke Kapolsek dulu ya," kata IPDA Agung pada bengkuluekspeess.com

Sementara itu, berdasarkan data yang dihimpun dilapangan, ketiga pelaku yang berhasil ditangkap ini telah beraksi di lima TKP. 

Selain menangkap tersangka, tampak tim opsnal gabungan juga mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya  kendaraan roda dua. (TRI).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: