Bengkulu Ekspress Raih Penghargaan IPMA Ke-5, Banjir Ucapan Selamat dari Kepala Daerah

Bengkulu Ekspress Raih Penghargaan IPMA Ke-5, Banjir Ucapan Selamat dari Kepala Daerah

BENGKULU, BE - Harian Bengkulu Ekspress (BE) kembali meraih penghargaan di ajang Indonesia Print Media Awards (IPMA) tahun 2022 dari Serikat Perusahaan Pers (SPS) Pusat. Penghargaan ini merupakan penghargaan ke-5 secara berturut-turut. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Dewan Pertimbangan SPS Pusat, Irfan Ramli kepada General Manager Bengkulu Ekspress, Suherdi Marabilie, S.E, tadi malam di Yogjakarta. Suherdi mengatakan penghargaan tersebut dipersembahkan untuk masyarakat Bengkulu yang masih setia membaca koran yang berusia 17 tahun pada 4 April 2022 nanti. \"Ini bukti konsistensi Bengkulu Ekspress menyajikan berita yang bermutu,\" katanya. Gubernur Bengkulu, Dr H Rohidin Mersyah memberi apresiasi kepada Bengkulu Ekspress. \"Alhamdulillah, atas prestasi yang dicapai,\" ungkap Rohidin kepada BE, Selasa (29/3). Atas penghargaan yang diperoleh itu, tentu selain menjadi kebanggan, juga harus menjadi motivasi untuk tetap maju. Harian Bengkulu, bisa tetap komitmen menjadi media edukasi kepada semua masyarakat Bengkulu. Tentunya bisa terus menjadi media yang informatif. \"Tetap menjadi media yang mengedukasi,\" tuturnya. \"\" Tidak hanya itu, selain memberikan sajian pemberitaan yang mengedukasi. Harian BE, juga harus mampu menjadi media kontrol sosial. Tentunya dengan mengedepankan manfaat dan kebaikan bersama. \"Bisa membangun spirit, dan menampilkan semangat serta optimisme,\" pungkas Rohidin. Untuk diketahui, Bengkulu Ekspress kembali mendapatkan penghargaan Indonesia Print Media Award (IPMA) 2022 sebagai Surat Kabar Regional Sumatera Terbaik, kategori sampul muka (cover). Terhitung sudah 5 tahun berturut-turut sejak 2018-2022. Penghargaan The best of Sumatera Newspaper IPMA 2022, atas terbitan diedisi tanggal 20 Desember 2021. Pada edisi itu, Harian BE mengangkat laporan khusus dengan judul Banjir Ancaman Utama. Dalam edisi cover depan itu, menampilkan info grafis kejadian bencana, potensi bencana, korban terdampak, kerugian, solusi hingga anggaran bencana yang tersedia. Sampulnya pun tidak hanya dilengkapi foto-foto, namun juga ada gambar karikatur evakuasi seorang anak dalam bencana banjir dan termasuk rumah-rumah yang terdampak kebanjiran. Bupati Seluma, Erwin Octavian SE menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diraih Bengkulu Ekspress itu. \"Saya Bupati Seluma Erwin Octavian SE dan jajaran di kabupaten Seluma mengucapkan selamat atas keberhasilan surat kabar harian Bengkulu ekspress (BE) yang berhasil meraih IPMA ke lima kalinya secara berturut turut,\" katanya. \"Semoga menjadi koran harian pilihan di Provinsi Bengkulu. Serta semoga bisa jadi mitra bagi pemerintah daerah untuk mewujudkan program pemerintah Seluma Alap. Serta bisa memberikan edukasi dan informasi bagi masyarakat,\" tambah Erwin. Hal yang sama disampaikan Bupati Lebong, Kopli Ansori, mengapresiasi penghargaan yang diraih koran yang tersebar di Provinsi Bengkulu ini. \"Saya bupati Lebong Kopli Ansori, beserta jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong mengucapkan, selamat atas diraihnya Indonesia Print Media Award (IPMA) tahun 2022 dan penghargaan IPMA ke 5 kalinya secara berturut-turut untuk katagori the Best Sumatra. Semoga Koran Harian Bengkulu Ekspress (KHBE), tetap menjadi media cetak yang bermanfaat untuk kemajuan Bengkulu kedepan. Bengkulu Ekspress Always To Be Number one !,\" kata Kopli, yang juga pengurus PAN ini. Bupati Bengkulu Tengah (Benteng), Dr H Ferry Ramli SH MH memberikan penghargaan atas prestasi yang diraih surat kabar harian (SKH) Bengkulu Ekspress (BE). Kedepan, Bupati berharap agar BE koran semakin eksis dan selalu menyajikan informasi yang terpercaya. \"Selamat kepada BE koran yang kembali mendapat penghargaan IPMA. Semoga bisa menjadi mitra Pemerintah Daerah serta memberikan edukasi dan informasi positif bagi masyarakat,\" pesan Bupati. Tak ketinggalan disampaikan Bupati Bengkulu Utara (BU) Ir Mian. Dengan kembalinya mendapatkan Penghargaan Indonesia Print Media Awards (IPMA) tahun 2022, ini menandakan Surat Kabar Harian (SKH) Bengkulu Ekspress sebagai salah satu media cetak terbesar di Provinsi Bengkulu, mampu bersaing dan berkompetisi dengan media besar lainnya se-Indonesia. \"Oh kembali dapat ya dek, selamat kalau begitu. Ini menunjukan SKH Bengkulu Ekspress mampu bersaing dengan media besar lainnya ya,\"kata Bupati Mian, saat ditemui BE usai melaksanakan Rapat Paripurna bersama DPRD Kabupaten BU, Selasa siang (29/8). Dalam kesempatan tersebut juga Bupati Mian pun berpesan kepada SKH BE untuk tetap terus menunjukan kualitas dalam menyajikan berita kepada masyarakat luas lebih baik lagi yakni dengan berita yang akurat dan terpercaya yang tentu saja dengan berimbang. Ditambahkannya, sebagai Barometer kemajuan Provinsi Bengkulu hal ini harus dipertahankan oleh SKH BE. \"Sekali lagi saya ucapkan selamat. Dan jangan jumawa atas apa yang diraih ini, akan tetapi hal ini harus menjadi motivasi untuk terus berbenah dan memberikan terbaik,\"tandasnya. Terpisah, Danlanal Bengkulu, Letkol Laut (P), Yudi Ardian memberikan apresiasi atas prestasi Bengkulu Ekspress koran meraih Indonesia Print Media Award (IPMA) tahun 2022. Dirinya pun turut senang dan bangga Bengkulu Ekspress koran berhasil meraih penghargaan IPMA secara berturut-turut. Karena Bengkulu Ekspress sudah lima kali meraih penghargaan IPMA. Ia pun berharap kedepannya Harian Bengkulu Ekspress menjadi lebih baik lagi. Terutama di dalam menyajikan informasi dan berita untuk masyarakat Provinsi Bengkulu. Sehingga masyarakat Bengkulu bisa mendapatkan informasi yang akurat dan terbaru. \"Alhamdulilah, turut sendang dan bangga atas perstasi BE koran kembali menang IPMA tahun 2022 secara berturut-turut,\" jelas Danlanal Bengkulu. Ucapan selamat juga disampaikan Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs Agung Wicaksono MSi memberikan apresiasi atas prestasi Bengkulu Ekspress koran meraih Indonesia Print Media Award (IPMA) ke-13 tahun 2022. Jendral bintang dua tersebut turut senang dan bangga Bengkulu Ekspress koran meraih penghargaan IPMA. Karena Bengkulu Ekspress sudah lima kali meraih penghargaan IPMA diharapkan kedepannya menjadi lebih baik lagi. Terutama menyajikan informasi dan berita menarik untuk masyarakat Provinsi Bengkulu. \"Alhamdulilah, turut sendang dan bangga atas perstasi BE koran kembali menang IPMA ke 13 tahun 2022,\" jelas Kapolda.(167/529/127/151)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: