10 Box Formulir C1 dan DA Tiba

10 Box Formulir C1 dan DA Tiba

BINTUHAN, Bengkulu Ekspress - Jelang waktu pengepakan surat suara dilakukan hingga kemarin sejumlah kebutuhan logistik sudah nyaris rampung. Terakhir kemarin formulir C1 dan BA sudah tiba dari KPU RI dan siap pula dikemas dalam pengepakan untuk di kirim ke sejumlah TPS di sejumlah desa di Kabupaten Kaur.

“C1 dan BA yang sudah tiba ini jumlahnya ada 110 box, ini nanti dibagi sesuai dengan jumlah TPS dan akan dipak digudang logistik masing-masing daerah pemilihan (Dapil),” kata Ketua KPU Kabupaten Kaur Meixxy Rismanto SE kemarin, (4/4).

Dikatakan Meixxy, salinan forumlir yang diterimaya itu yakni mulai dari formulir C, C1 Presiden dan wakil presiden, DPD, DPR Ri, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten, selaian itu ada juga formulir DAA 1 dan DA1 yang hantinay akan di tulis setelah menggelar pleno dimasing masing daerah.  “C1 ini macam-macam mulai dari Pilpres, DPD dan Pileg, semuanya jumlahnya cukup sesuai dengan jumlah TPS PPS, PPK masing masing,” tegasnya. Lanjutnya, pihaknya juga membawa surat suara yang mengalami kekurangan yakni sebanyak tiga box berisikan 989 lembar surat suara yang juga kemarins udah tiba di Kabupaten Kaur.

KPU merencanakan logistik ini akan kembali dikemas dan dilipat sebelum dilakukan pengemasan per box pada 8 April mendatang. Sementara pengiriman atau pendistribusian logistik tetap akan dilakukan pada tanggal 15-16 April nanti atau satu dua hari menjelang pencoblosan.

“Kita masih melakukan berbagai persiapan sebelum ini dikemas dan dipasang segel,” terangnya.

Sementara itu, salah satu antisipasi yang dilakukan oleh KPU Kabupaten Kaur di tiga gudnag KPU. Saat ini dilakukan pemasangan CCT Manual dan CCTV online. Pemasangan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadi hal yang tak diinginkan dalam pengamanan gudang. Dikatakan Ketua KPU CCTV online bisa dipantau dari jarak jauh untuk memastikan semua kinerja terpantau dengan baik.  “Ada CCTV manual dan juga online yang kita pasang, jadi kita bisa pantau dari kantor KPU serta dari luar termasuk juga dari Jakarta sistemnya mennnguankan sistem jaringan internet,” tandasnya.(618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: