Pemkot Bengkulu Tertibkan Sampah di Belungguk Point, UMKM Didorong Ikut Jaga Kebersihan
Pemkot Bengkulu Tertibkan Sampah di Belungguk Point, UMKM Didorong Ikut Jaga Kebersihan-IST-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Pemerintah Kota Bengkulu menunjukkan keseriusannya dalam menata kebersihan kawasan wisata Belungguk Point.
Kawasan yang menjadi salah satu tujuan favorit warga tersebut kini mendapat perhatian khusus, menyusul persoalan sampah yang kerap muncul akibat aktivitas pengunjung dan pelaku usaha.
Penanganan dilakukan melalui sinergi Dinas Koperasi dan UKM bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bengkulu.
Fokus utama penataan diarahkan pada pengelolaan sisa makanan dan sampah kemasan yang dihasilkan dari kegiatan berdagang serta kunjungan wisatawan, agar tidak mengganggu kenyamanan maupun keindahan kawasan.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Bengkulu, Nelawati, menegaskan bahwa menjaga kebersihan bukan semata tugas pemerintah. Menurutnya, pelaku UMKM memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan usaha yang bersih dan tertib.
BACA JUGA:Sepanjang 2025, Polresta Bengkulu Catat 2.038 Laporan, Kasus Kekerasan Dominasi Kejahatan Kota
BACA JUGA:Rp210 Miliar untuk Infrastruktur, Pemkot Bengkulu Targetkan 200 Jalan Mulus di 2026
“Kami mengingatkan seluruh pelaku UMKM untuk bertanggung jawab terhadap kebersihan stand masing-masing. Kebersihan ini sangat menentukan keberlangsungan usaha dan juga citra kawasan wisata Belungguk Point,” kata Nelawati.
Sebagai langkah konkret, DLH Kota Bengkulu kini rutin melakukan pengelolaan dan pengangkutan sampah di kawasan tersebut. Dalam pelaksanaannya, diterapkan skema jasa kebersihan sebesar Rp2.000 bagi setiap pelaku UMKM.
Iuran tersebut sepenuhnya digunakan untuk mendukung operasional kebersihan, mulai dari pengumpulan hingga pengelolaan sampah secara berkala.
Dengan sistem ini, Pemkot Bengkulu berharap Belungguk Point dapat terus terjaga sebagai destinasi wisata yang bersih, tertata, dan nyaman, baik bagi masyarakat lokal maupun wisatawan dari luar daerah. (*)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



