Warta Pendidikan Pentingnya Guru BK

Warta Pendidikan Pentingnya Guru BK

PENGAWAS Bimbingan Konseling (BK) di tingkat SMP, Emi Farida Mpd mengaku saat ini di masing- masing sekolah diperlukan adanya guru BK. Hal itu untuk membantu baik itu para guru, anak didik dalam hal kegiatan belajar mengajar di sekolah. Sehingga hasil yang diharapkan dapat maksimal.

\"Saat ini adanya guru BK di masing-masing sekolah sangat dibutuhkan,\" katanya. Menurutnya, guru BK itu akan dapat melakukan bimbingan sosial, karier dan bimbingan belajar.Terurama terhadap anak-anak sekolah. Sebab dengan adanya guru BK, anak-anak yang kurang semangat dalam belajar atau yang tidak peduli terhadap pendidikan, maka akan dapat diatasi.Tidak hanya itu guru BK juga dapat memberikan pengarahan terhadap siswa untuk menentukan pilihan jurusan di sekolah atau jurusan yang akan dituju dan setelah lulus nanti.

Kondisi yang ada saat ini di BS, masih banyak sekolah yang belum memiliki guru BK. Selama ini untuk bimbingan konseling masih sering dilakukan oleh guru agama ataupun kepala sekolah bagi sekolah yang belum punya guru BK.

\"Saat ini guru BK dimasing-masing sekolah masih minim. Sedangkan BK itu mestinya dilakukan oleh guru yang memang punya latar belakang psikologi dan konseling. Kita berharap, ke depannya ada penerimaan PNS guru BK,\"  katanya. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: