Bangun Nusantara, Gub Bagikan Kartu Nelayan

Bangun Nusantara, Gub Bagikan Kartu  Nelayan

BENGKULU, BE - Peringatan  Hari Nusantara di Provinsi Bengkulu, digelar kemarin.    Ratusan  personel dan PNS mengikuti upacara tersebut.  Peringatan  Hari Nusantara ini, mengangkat tema \"Membangun Nusantara dengan Inovasi Maritim untuk bangsa\". Upacara ini dipimpin Gubernur Bengkulu, yang diwakili Asisten III, Herry Syahriar, serta diikuti  sejumlah  anggota kepolisian, TNI, PNS serta undangan lainnya. Dalam kesempatan itu,  Herry Syahriar yang membacakan sambutan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti,  menuturkan, peringatan hari nusantara bertujuan untuk mengingat kembali serta mengubah mindset bangsa Indonesia mengenai ruang hidup dan ruang juang dari matra laut berimbang, dan mewujudkan  Indonesia sebagai kekuatan maritim yang bersatu (unity), sejahtera (prosperity) dan berwibawa (dignity). Dan  sesuai dengan pidato  pelantikan presiden Jokowi, bahwa bangsa Indonesia sudah terlalu lama memunggungi laut, memunggungi samudera, memunggungi selat, laut dan teluk, padahal itu adalah masa depan peradaban, dan sebuah cita-cita  menjadikan  kesemua itu sebagai poros maritim dunia.   Untuk itu agenda pembangunan nasional harus ditopang dengan 5 pilar utama, yakni komitmen menjaga dan mengelola sumber daya laut, komitmen mendorong pengembangan infrastruktur dan konektivitas maritim, diplomasi maritim yang mengajak semua mitra Indonesia untuk bekerjasama pada bidang kelautan dan membangun kekuatan pertahanan maritim. Upacara juga dimeriahkan dengan atraksi drumband,  serta penyerahan penghargaan kepada kelompok masyarakat pengawas  sebagai  juara terbaik se-Provinsi Bengkulu dan dikirim ke tingkat nasional.  Penghargaan kepada nelayan-nelayan di perairan  Provinsi Bengkulu, sekaligus  penyerahan  kartu nelayan secara simbolis. Sementara itu, Kepala Dinas  Kelautan dan Perikanan Provinsi Bengkulu, Ir Rinaldi MM melalui Kepala Bidang Kelautan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (KP3K), yang juga panitia pelaksana,  Herry Maryadi MSi menuturkan, kegiatan kali ini berjalan lancar, sederhana dan khidmat.  Pada kesempatan itu  DKP juga membagikan secara simbolis kartu nelayan, yang  sebelumnya DKP telah mencetak  sedikitnya 800 kartu nelayan  dibagikan untuk 6 kabupaten/kota  yang berada di sepanjang pesisir  pantai. Kartu itu sebagai identitas  nelayan yang akan tercatat sebagai penerima bantuan  pemerintah, kartu ini juga  untuk mengantisipasi penerapan kartu bahan bakar minyak oleh pemerintah pusat.  Kebijakan untuk nelayan diambil menyusul kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu. Kartu ini sebagai identitas yang gunakan untuk menentukan nelayan penerima kartu BBM apabila sudah berlaku nanti. \"Kartu itu sekaligus mengsinergikan  rencana Kementerian Kelautan dan Perikanan yang akan memberlakukan kartu BBM bagi para nelayan sebagai konsekuensi dari penghapusan subsidi,\" beber Herry. (247)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: