Peserta Tes CPNS Bisa Pilih Tempat Ujian
JAKARTA, BE - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) membuat terobosan baru dalam pelaksanaan tes CPNS dengan sistem Computer Assisted Test (CAT). Agar putra-putri terbaik bangsa dari seluruh wilayah tanah air mendapat kesempatan yang sama, peserta tes dapat memilih tempat pelaksanaan tes pada 104 tempat ujian yang sebagian besar perguruan tinggi di 65 wilayah. Kepala Biro SDM dan Umum KemenPAN-RB Otok Kuswandaru mengatakan, setelah melakukan pendaftaran secara online, pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat dan lolos seleksi administrasi dapat mengikuti tes di perguruan tinggi yang ditunjuk, yang berdekatan dengan tempat tinggalnya. \"Mereka bisa memilih tempat tesnya di 104 tempat yang tersebar di seluruh tanah air,\" ujar Otok Kurwandaru kepada wartawan di kantornya, Selasa (2/9). Otok yang didampingi Kabag SDM dan Organisasi KemenPAN-RB Ugi Cahyo Setiono mengungkapkan, tahun ini pihaknya akan merekrut 20 CPNS. Diharapkan peserta tes merupakan lulusan dari berbagai perguruan tinggi di seluruh tanah air, sehingga aparatur sipil negara dapat benar-benar menjadi perekat NKRI. Meskipun KemenPAN-RB merupakan instansi yang hanya ada di Jakarta, namun dengan penerapan teknologi informasi, dimungkinkan untuk melakukan tes di luar Jakarta. Menurut Otok, dalam pelaksanaan TKD CPNS KemenPAN-RB tahun 2014, pihaknya bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. \"Peserta dapat memilih lokasi tes yang paling dekat dengan tempat tinggalnya, dan tidak perlu buang-buang duit untuk biaya transportasi ke Jakarta,\" imbuhnya. Sebagai contoh, peserta di Jawa Timur bisa memilih lokasi tes di Universitas Airlanga, Istitut Teknologi 10 November Surabaya (ITS), Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Politeknik Negeri Madura, Politeknik Negeri Madiun, dan Universitas Negeri Jember. Untuk pelamar dari Papua, bisa memilih lokasi tes di Universitas Cenderawasih. Dia berharap terobosan ini ke depan bisa dilakukan juga oleh kementerian/lembaga yang tidak memiliki instansi vertikal di daerah. Pendaftar Tembus 1.214 Orang Bagi calon melengkapi syarat pendaftaran CPNS, khususnya di Pemerintah Provinsi Bengkulu masih ada waktu untuk untuk melengkapinya. Pasalnya, pendaftaran CPNS di Pemprov akan berlangsung hingga 13 September mendatang. Diperpanjangnya jadwal pendaftaran tersebut merupkan kompensasi dari Kemenpan atas errornya portal pendaftaran hingga beberapa hari pendaftaran dibuka beberapa waktu lalu. Sebelumnya, pendaftaran CPNS di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu ini berlangsung sejak 24 Agustus hingga 3 September dan jadwal pengambilan nomor tes 4-5 September. Dengan adanya perpanjang waktu pendaftaran tersebut, jadwal pengambilan nomor tes pun ikut berubah menjadi 17-18 September ini. Sedangkan pelaksaan ujian masih menunggu petunjuk dari Kemenapan. \"Pendaftaran akan kita tutup tanggal 13 September sore pukul 16.00 WIB,\" kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu melalui Juru Bicara Pemprov, Drs Misran Musa, kemarin. Menurutnya, pendaftaran CPNS ini sendiri bersifat fleksibel sehingga tidak ada kesamaan antara instansi yang satu dengan instansi lainnya. \"Yang pasti pendaftaran itu dilakukan selama 12 hari bagi setiap instansi. Jika pendaftaran di suatu kabupaten baru bisa dilakukan hari ini, maka 12 hari itu terhitung sejak hari ini,\" terang Misran. Diakuinya, untuk kabupaten di Provinsi Bengkulu memang masih ada yang belum bisa mendaftar karena portalnya belum dibuka, yakni Kabupaten Bengkulu Tengah. Sedangkan kabupaten lainnya seperti Mukomuko, Bengkulu Utara, Kepahiang, Lebong, Rejang Lebong, Seluma, Bengkulu Selatan dan Kaur sudah lancar sejak beberapa hari lalu. \"Terkait untuk Bengkulu Tengah yang belum bisa dibuka itu, BKD sudah menyurati Kemenpan agar segera dibuka. Kemungkinan dalam waktu dekat ini sudah dibuka,\" ujarnya. Hingga pukul 16.00 WIB sore kemarin, calon peserta yang sudah sukses mendaftar mencapai 1.214 orang. Sedangkan berkas lamaran yang sudah masuk ke BKD mancapai ratusan berkas yang mulai diseleksi oleh Panitia Daerah yang ada di BKD Provinsi Bengkulu. \"Jumlah total sampai sore tadi sebanyak 1.214 orang,\" katanya. Dari jumlah tersebut, lanjutnya yang paling banyak pelamarnya adalah formasi Penggerak Swadaya Masyarakat Pertama dengan kualifikasi Sarjana (S1) semua jurusan yang jumlahnya mencapai 133 pelamar. \"Kuota yang tersedia hanya 3 orang, dan dipastikan persaingan akan semakin ketat karena jumlah peserta akan banyak,\" ungkapnya. Sedangkan untuk formasi dokter spesialis bedah sudah ada 2 pelamar untuk memperebutkan 1 kuota yang tersedia. Sedangkan formasi dokter spesialis urologi dan formasi Paramedik Veteriner Pelaksana pemula dengan pendidikan SMK Jurusan peternakan atau kesehatan hewan juga masih kosong pelamar. \"kita optimis semua formasi yang tersedia akan ada pelamarnya, jika tidak ya mau tidak mau harus kita kembalikan ke Kemenpan,\" tutupnya.(400)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: