STIPER Buka Pasca Sarjana

STIPER Buka Pasca Sarjana

CURUP, BE - Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Rejang Lebong, Kamis (23/1) menggelar yudisium angkatan ke-VI tahun akademik 2013/2014 untuk 85 calon sarjana strata satu terdiri dari 48 lulusan Agroteknologi dan 32 lulusan Agribisnis. Kegiatan yang dihadiri wali mahasiswa, serta pengurus yayasan STIPER dan senat tersebut, berlangsung hikmad di Gedung Olah Raga (GOR) Curup. Dalam kegiatan tersebut, nama M. Zainuri, SP tercatat sebagai calon wisudawan dengan predikat dengan pujian. Mahasiswa Program Studi Agrobisnis itu berhasil lulus dengan memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,95. \"Sebagai lulusan STIPER, kita bukan lagi orang biasa, karena memiliki tanggung jawab besar dalam kemajuan pertanian di Rejang Lebong,\" ungkapnya dalam sambutan mewakili peserta yudisium lainnya. Di bagian lain, Ketua STIPER RL Drs. Kemas Rezi Susanto, M.Pd.I dalam arahannya mengungkapkan perkembangan luar biasa perguruan tinggi STIPER berkat dukungan pemerintah daerah. \"InsyaAllah, tahun 2014 semua sudah terakreditasi dan para sarjana yang lulus di STIPER diakui secara nasional,\" tegasnya. Untuk pengembangan STIPER ke depan, Rezi mengungkapkan, jika pihaknya akan segera membuka pasca sarjana untuk para mahasiswa yang akan melanjutkan studi hingga ke jenjang Strata 2.  \"Alhamdulillah kerjasama sudah kita lakukan dengan Universitas Bengkulu, sehingga dalam waktu yang tidak lama lagi kita segara membuka pendaftaran mahasiswa pasca sarjana,\" terangnya. Dengan perkembangan yang dimiliki STIPER tersebut, Rezi berharap masyarakat tidak ragu lagi untuk menyekolahkan anak-anak mereka di STIPER, atau tidak kuliah hanya karena alasan keterbatasan dana. \"Kita cukup banyak peluang beasiswa, selain itu dukungan luar biasa dari pemerintah daerah terhadap perkembangan dunia pendidikan di daerah kita,\" katanya. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: