Guru dan Siswa Belajar Robotik

Guru dan Siswa Belajar Robotik

\"1\"BENGKULU, BE - Sebanyak 50 guru dan 34 siswa yang terbentuk menjadi tim mendapatkan pelatihan dan worshop tentang robotik. Kegiatan ini dipusatkan di SMKN 5 kota Bengkulu sejak 2 hari yang lalu. Kegiatan ini dibuka oleh Kadispendik Kota Bengkulu, Marjon MPd. Menurut keterangan sekretaris kegiatan Sastia H Wibowo S.kom.M.kom, kegiatan ini dibagi menjadi 2 sesi. Untuk hari pertama, 50 guru yang masing-masing terdiri dari 25 guru SD dan SMP mendapatkan workshop tentang robotik. Pengenalan ini dilakukan agar guru dapat mengetahui sejarah dan perkembangan robot dimasa ini. \"Sehari kemudian, kita lakukan lomba bagi siswa terdiri dari 26 tim SD dan 8 tim SMP,\" terangnya. Dalam lomba ini, peserta berlomba membuar obtacle maze solving melalui lintas sedangkan untuk SMP lintasan dibuat dengan berbagai rintangan. Setelah selesai memprogram robot, masing-masing tim diberikan kesempatan untuk melakukan uji coba sebelum dilombakan. \"Pada tahapan ini peserta hanya diberikan waktu selama 15 menit untuk uji coba sebelum lomba,\" jelasnya. Ditambahkannya selain memperkenalkan tentang robot pada jenjang SD dan SMP. Rencananya pada tanggal 25 november mendatang akan dilakukan kegiatan yang sama untuk jenjang SMA dan SMK. Pada tingkatan ini, robot yang diperkenalkan akan lebih sulit. Kendati sulit, dipastikan siswa akan lebih tertarik. (128)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: