Musyawarah PNPM

Musyawarah PNPM

\"\"HARI ini Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) akan melakukan musyawarah antar kecamatan (MAK) di Hotel Griya Anggita Curup.  Musyawarah ini untuk menampung prioritas usulan yang akan didanai pada PNPM-MPd integritas SPP-SPPN tahun anggaran 2012, guna percepatan penanggulangan kemiskinan melalui pemberdayaan masyarakat di pedesaan.

Kepala BPMPD Rejang Lebong Mohammad Rizal menerangkan, sebelumnya telah dilakukan sosialisasi tingkat kabupaten, kecamatan dan desa, tahapan selanjutnya adalah musyawarah antar desa prioritas usulan di 15 kecamatan di RL, yang menghasilkan dua usulan fisik dan usulan simpan pinjam khusus perempuan (SPP).  Usulan yang menjadi prioritas masing-masing kecamatan selanjutnya diverifikasi oleh tim verifikasi usulan untuk kelayakan usulan.

\"Hasil verifikasi usulan oleh tim verifikasi usulan selanjutnya dibahas pada musyawarah antar kecamatan (MAK), untuk menentukan prioritas usulan yang akan didanai pada PNPM-MPd integritas SPP-SPPN tahun anggaran 2012,\" kata Rizal.

PNPM Mandiri Pedesaan Integritas SPP-SPPN, sambungnya, dilaksanakan untuk penguatan aspek integritas antar sistem perencanaan teknoratis (eksekutif), politik (legislatif) dan partisipatif (masyarakat) dalam rangka pembangunan sinergitas perencanaan dan pembangunan daerah yang benar- benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

\"PNPM-MPd integrotas SPP-SPPN di RL sendiri sudah mulai dilaksanakan sejak 8 Agustus 2012, ditandai dengan musyawarah antar kecamatan sosialisasi, dilanjutkan dengan musyawarah antar desa sosialisasi dan musyawarah desa sosialisasi,\" kata Kepala BPMPD Rejang Lebong, Muhammad Rizal. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: