Awal Juni Pengisian Wabup

Awal Juni Pengisian Wabup

CURUP, BE - Proses pengisian kekosongan jabatan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Rejang Lebong (RL) akan dilakukan pada minggu pertama bulan Juni 2013. Hal itu diungkap Ketua DPRD Kabupaten RL Drs Darussamin usai menggelar pertemuan di Kementerian Dalam Negeri beberapa waktu yang lalu. \"Hasil pertemuan tersebut, memang mengharuskan kekosongan Wabup pasca meninggalnya Drs Slamet Diyono diisi oleh pejabat baru, karena kurang dari 18 bulan masa jabatan berakhir,\" tegas Darussamin. Hanya saja, DPRD juga memiliki agenda yang tidak bisa di tunda, diantaranya kegiatan penyampaian LKPJ Bupati tahun anggaran 2012 serta perayaan HUT Kota Curup ke-133 tahun. \"Semua agenda tersebut berlangsung selama bulan Mei 2013, sehingga proses pengisian Wabup terpaksa kita lakukan di bulan Juni,\" ujar Darussamin. Soal proses pengisian jabatan Wabup, Darussamin, pihaknya akan berkonsultasi dengan berbagai pihak baik itu forum koordinasi pimpinan daerah dan KPUD RL. \"Kita pelajari dahulu mekanisnya, apa melalui nota pengantar Pemerintah Daerah, atau pengajuan melalui KPUD RL kita belum bisa simpulkan, yang jelas Bupati RL sebagai pemenang Pemilu calon Independent (tanpa parpol) menyiapkan 2 nama untuk diusulkan kepada DPRD RL,\" terang Darussamin. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: