HONDA BANNER

Ingin Meraih Malam Lailatul Qadar di 10 Hari Terakhir Ramadhan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Caranya

Ingin Meraih Malam Lailatul Qadar di 10 Hari Terakhir Ramadhan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Caranya

Ustaz Adi Hidayat Bagikan Cara untuk Meraih Malam Lailatul Qadar-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

"Cara pertama yang dihadirkan dalam kesempatan masih di malam-malam Ramadhan, kata Nabi SAW, kalau Anda sempat mengendur, kencangkan ikat pinggang khususnya di malam-malam terakhir Ramadhan," kata Ustaz Adi Hidayat.

Di malam-malam terakhir Ramadhan, terdapat beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilakukan.

Salah satunya adalah memperbanyak istighfar, yang diyakini sebagai kunci untuk meraih cinta Allah SWT dengan lebih cepat.

Selain itu, istighfar juga menjadi salah satu tanda utama dalam mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW.

Dengan rutin mengamalkannya, umat Muslim dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah dan merasakan limpahan kasih sayang-Nya.

Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam Al-Qur'an, Surah Ali Imran ayat 31, yang artinya:

"Katakanlah (Muhammad): "Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu". Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang,".

BACA JUGA:Ingin Dipanggil ke Surga Melalui Pintu Spesial Ar-Rayyan, Ustaz Adi Hidayat: Puasalah Seperti Ini

BACA JUGA:Ingin Selamat dan Bahagia di Dunia dan Akhirat, Ustaz Adi Hidayat: Minta 4 Ini Saat Ramadhan

"Ketika Allah cinta pada seorang hamba, Allah akan mengampuni dosanya, mengampuni dosa lahir lewat permohonan ampunan," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Amalan berikutnya yang dianjurkan adalah menjaga konsistensi dalam melaksanakan shalat malam selama malam-malam bulan Ramadhan.

Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW yang artinya:

"Barang siapa menghidupkan (beribadah) pada malam Lailatul Qadar dengan penuh keimanan dan mengharap pahala dari Allah, maka diampuni dosa-dosanya yang telah lalu," (HR Bukhari).

"Orang yang bangun malam secara konsisten, dan qoma itu menunjukkan makna sholat, Nabi langsung memberikan kisi-kisi kepada kita jangan tinggalkan sholat malam di setiap malam Ramadhan, walaupun hanya dua rakaat," papar Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat menambahkan bahwa dengan menjaga konsistensi dalam dua amalan tersebut, peluang umat Islam untuk meraih malam Lailatul Qadar semakin besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: