Ini Dia Penyebab Mual Saat Puasa dan Solusi Mengatasinya

Ini Dia Penyebab Mual Saat Puasa dan Solusi Mengatasinya -freepik.com -
BENGKULUEKSPRESS.COM - Perubahan pola makan yang terjadi selama puasa dapat mempengaruhi sistem pencernaan dan metabolisme tubuh, sehingga membuat mual muncul, terutama di awal bulan Ramadan.
Proses ini terjadi karena tubuh masih beradaptasi dengan perubahan drastis dalam jadwal makan serta jenis dan porsi makanan yang dikonsumsi.
Penyebab Mual Saat Puasa dan Cara Mengatasinya
Selain perubahan pola makan, beberapa kondisi juga dapat menyebabkan mual saat puasa, seperti dehidrasi, naiknya asam lambung, dan rendahnya kadar gula darah.
Berikut adalah beberapa penyebab yang perlu kamu ketahui:
BACA JUGA:Ini Dia Cara dan Tips Cegah Sembelit Agar Puasa Tetap Lancar
BACA JUGA:Bahan Sederhana Ini Ampuh Mengobati Sakit Gigi Secara Alami, dr Zaidul Akbar Bagikan Resepnya
1. Naiknya Asam Lambung
Meskipun berpuasa, lambung tetap memproduksi asam lambung untuk mencerna makanan. Ketika tidak ada makanan yang masuk, asam ini menumpuk dan dapat menyebabkan mual.
Jika terlalu banyak asam, gejala lain seperti lidah terasa asam dan dada terasa perih juga bisa muncul. Kondisi ini dapat memburuk bagi mereka yang memiliki masalah maag atau GERD.
2. Kekurangan Cairan Tubuh
Mual merupakan salah satu tanda dehidrasi. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika kamu mengalami mual saat berpuasa, karena tubuh tidak mendapatkan cukup cairan dari Subuh hingga berbuka.
Dehidrasi juga dapat menyebabkan mulut terasa asam, yang memperparah rasa mual.
BACA JUGA:Apakah Penderita Kista Bisa Hamil, Berikut Penjelasan dr Zaidul Akbar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: