Polresta Bengkulu Gelar FGD Guna Menciptakan Kamtibmas Saat Nataru 2025

Polresta Bengkulu Gelar FGD Guna Menciptakan Kamtibmas Saat Nataru 2025

Polresta Bengkulu gelar FGD guna memelihara Kamtibmas saat libur Nataru 2025-(ist)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Polresta Bengkulu menggelar Focus Grup Discussion (FGD) dengan tema Memelihara Kamtibmas Pasca Pilkada Dalam Rangka Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025, pada Kamis (26/12/2024). 

Pada kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Grage ini, Polresta Bengkulu mengundang narasumber dari KPU dan Bawaslu Kota Bengkulu dan dihadiri beberapa unsur Forkopimda Kota Bengkulu. 

Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata S.Ik, melalui Kabag Ops Kompol Januri Sutirto SH, mengatakan walaupun pelaksanaan Pilkada serentak 2024 telah usai, Polresta Bengkulu tetap  berusaha menciptakan Kamtibmas yang kondusif  karena saat ini juga sedang ada perayaan Natal oleh umat Nasrani. 

"Kita ketahui juga pelaksanaan Pilkada di Kota Bengkulu sampai dengan saat ini berjalan dengan aman dan kondusif, meskipun begitu kita harus tetap menjaga situasi kamtibmas karena saat ini sedang ada perayaan natal dan libur tahun baru 2025," ujar Kabag Ops Polresta Bengkulu, Kamis (26/12/2024). 

BACA JUGA:Pelindo Jamin Pelayanan Bongkar Muat Tetap Berjalan Pasca Insiden Kebakaran

BACA JUGA:Seminggu Kedepan, Pemkot Bengkulu Mulai Operasi Pasar Murah, Catat Jadwalnya

Lebih lanjut, dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Polresta Bengkulu juga menjalin sinergi dengan Pemerintah Kota Bengkulu dan TNI. 

"Tadi juga ada dari bapak PJ Wali Kota dan Dandim yang juga hadir serta memberikan himbauan terkait Kamtibmas. Mereka juga akan bersinergi dengan kita untuk menjaga keamanan selama Natal dan tahun baru," kata Kabag Ops. 

Berkenaan dengan perayaan Natal dan libur Tahun Baru Polresta Bengkulu juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang merayakan Natal dan berlibur di kawasan wisata yang ada di Kota Bengkulu untuk secara bersama-sama menciptakan Kamtibmas.(ang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: