12 April, Soal UN Didistribusikan
BENGKULU, BE - Ujian Nasional SMA/MA, SMK dan Paket C akan digelar serentak mulai 15 April 2013 mendatang. Kemarin, sebanyak 483 koli soal telah tiba di Bengkulu. Soal ini dibawa dari Kudus, Jawa Tengah dengan menggunakan pesawat TNI AU, Herkules.
Perjalanan menuju Kota Bengkulu ditempuh selama 4 jam dimulai dari pukul 08.00-12.00 wib. Pendistribusian dokumen negara ini dilakukan dengan sangat ketat dan dikawal langsung oleh Dispendik Provinsi Bengkulu dan bekerjasama dengan Polda Bengkulu dan tim dari Perguruan Tinggi (PT) Univesitas Bengkulu.
\"Alhamdulilah soal sudah tiba kurang lebih jam 12.00 wib tadi dengan menggunakan pesawat herkules,\" ungkap Kadispendik Provinsi Bengkulu, Dr. H Syafruddin SE MSi.
Selama di Bengkulu, soal ini diinapkan di Gudang Dispendik Provinsi Bengkulu dengan penjagaan yang sangat ketat. Seluruh soal-soal itu disimpan didalam kotak kardus dan dibungkus kembali dengan karung berwarna orange milik PT. POS Indonesia. \"Selama disini (Dispendik,red) soal kita jaga 24 jam sebelum didistribusikan ke kabupaten/kota,\" tegasnya.
Di sisi lain, lanjut Syafruddin soal-soal ini baru akan didistribusikan ke kabupaten/kota mulai tanggal 12 April dimulai dari Kabupaten terjauh yaitu Mukomuko dan Kaur. Sehari kemudian, Kepahiang, Rejang Lebong, Bengkulu Utara, Lebong dan Kota Bengkulu mendapatkan jadwal yang sama.
Dalam pendistribusian ini hanya dibedakan waktu keberangkatannya disesuaikan dengan jarak tempuh. Selama pendistribusian juga dalam pengawalan anggota Polda Bengkulu hingga tiba di Polsek setempat. Soal-soal ini pun kemudian diinapkan kembali ditempat tersebut dan baru boleh berpindah tempat pada tanggal 15 April menuju kesekolah penyelenggara UN.
\"Ada kesepakatan bersama antara Polsek Kabupaten/Kota dengan masing-masing Dispendik kapan jadwal soal diambil pada hari H ujian dilakukan. Saat distribusi ke sekolah-sekolah ini juga harus dikawal oleh Polisi minimal 1 orang pengawal,\" terangnya.
Pidana Tak hanya itu, Kadispendik juga mengingatkan akan mempidanakan siapa saja yang berusaha mengacaukan UN ditahun ini. Sesuai dengan Prosedur Operasional Sekolah (POS) Kepada seluruh pihak termasuk sekolah yang melakukan pelanggaran akan diproses dan dikenai sanksi sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
\"Ujian tahun ini harus dilaksanakan secara jujur, suksesĀ dan berprestasi serta jauh dari bentuk-bentuk pelanggaran dan penyimpangan,\" harapnya.
Enggano Sementara itu untuk pendistribusian pulau enggano sudah dilakukan pada hari ini (10/4). Dengan menggunakan kapal raja Enggano, soal ini juga diantarkan dengan sistem pengawalan kepolisian. Mengingat dokumen negara ini, harus sampai dipulau enggano dalam kondisi yang baik.
\"Kita perioritaskan berangkat insyallah besok (hari ini,red) sesuai dengan jadwal kapal,\" ungkapnya. Sama halnya dengan peraturan pendistribusian ke Kabupaten/Kota Bengkulu lainnya. Sebelum diujikan, naskah soal tersebut harus disimpan diPolres enggano.
Soal-soal yang merupakan dokumen negara ini, harus mendapatkan pengawalan dari kepolisian sebelum diujikan. Untuk tahun ini peserta dienggano hanya 42 orang, 14 (SMA) dan 28 (SMP), khusus untuk SD diperkirakan sebanyak 100 orang. Jumlah peserta dipulau terluar diprovinsi Bengkulu ini hanya memiliki 9 sekolah terdiri dari SMAN (1), SMP (2) dan SD (6). (128)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: