Pencairan TPP ASN Mukomuko Tertunda Gara-Gara Situs e-Kinerja Diretas

Pencairan TPP ASN Mukomuko Tertunda Gara-Gara Situs e-Kinerja Diretas

Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan, Pengembangan SDM dan Pembinaan ASN Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mukomuko, Niko Hafri, SH., MH.-(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pencairan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menghadapi kendala serius.

Situs e-Kinerja milik Pemkab Mukomuko diretas oleh pihak tak bertanggung jawab, mengakibatkan proses pencairan TPP terhenti.

Peretasan ini mengarahkan situs e-Kinerja ke situs judi online, membuat banyak ASN harus menunggu lebih lama untuk menerima tambahan penghasilan mereka.

Kabid Pengadaan, Pengembangan SDM dan Pembinaan ASN Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Mukomuko, Niko Hafri, mengungkapkan bahwa peretasan tersebut menyebabkan situs e-Kinerja mengarah ke situs judi online. 

BACA JUGA:Jalan Aspal 19 Km di Malin Deman Buka Akses dan Harapan Baru

"Untuk pencairan TPP bagi ASN saat ini terkendala di website kita e-Kinerja lantaran diretas oleh oknum tak bertanggung jawab,” ujar Niko saat diwawancara pada Rabu (26/6/2024).

Niko menjelaskan bahwa saat ini tim teknis sedang melakukan perbaikan untuk mengejar pencairan TPP bagi ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mukomuko. 

"Peretasan itu mengarahkan website kita ke situs judi online, saat ini tim teknis sedang melakukan perbaikan perihal website yang diretas tersebut,” jelas Niko.

Perbaikan situs e-Kinerja sedang dilakukan oleh pihak Telkom dan tim internal BKPSDM yang juga sedang membersihkan virus pada website tersebut. Beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Mukomuko telah mengajukan pencairan TPP untuk bulan Januari dan Februari yang tertunda, dan saat ini pencairan tersebut terhambat akibat peretasan.

BACA JUGA:Kejari Mukomuko Luncurkan Program Jaksa Masuk Pesantren untuk Edukasi Hukum Santri

"Memang ada beberapa OPD yang mengajukan pencairan TPP untuk bulan Januari dan Februari karena terlambat, jadi kami minta untuk teman-teman bersabar karena sedang perbaikan website,” tambah Niko.

Seluruh OPD di Kabupaten Mukomuko juga sudah mengajukan pencairan TPP, khususnya untuk bulan Juni ini. Niko berharap website e-Kinerja dapat segera berfungsi normal kembali agar proses pencairan tidak tertunda lebih lama. 

“Kita juga saat ini sedang mengajukan proses pencairan TPP untuk bulan Juni. Karena terkendala peretasan website e-Kinerja yang memberikan akses ke situs judi online, kita sedang mengupayakan perbaikan, dan untuk teman-teman pegawai mohon bersabar dulu,” pungkas Niko.

Dengan perbaikan yang sedang berjalan, diharapkan website e-Kinerja segera pulih dan pencairan TPP bagi ASN di Kabupaten Mukomuko bisa dilakukan tepat waktu. (end)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: