Simak 5 Cara Efektif Mengatasi Asam Urat yang Tinggi, Mudah dan Sederhana

Simak 5 Cara Efektif Mengatasi Asam Urat yang Tinggi, Mudah dan Sederhana

Cara untuk mengatasi asam urat-Pinterest -

Di dalam tubuh, air membantu mengangkut zat-zat racun dan yang sudah tidak terpakai; termasuk kelebihan asam urat. Itu kenapa beberapa ahli percaya bahwa minum air putih ikut membantu melancarkan pembuangan asam urat yang menumpuk dalam tubuh.

3. Menghindari Makanan yang Mengandung Purin

Asam urat dapat terbentuk ketika senyawa purin dipecah dalam sistem pencernaan. Makan terlalu banyak purin akan menyebabkan penumpukan asam urat dalam tubuh. Jika asam urat menumpuk dapat membentuk kristal urat yang menyebabkan rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan pada sendi atau jaringan di sekitarnya.

Oleh karena itu, penting bagi Anda membatasi makanan yang mengandung purin dalam jumlah tinggi, seperti daging babi asap, daging sapi muda, hati, daging rusa, teri, sarden, kerang, ikan haring, dan kerang. Jadi, mengurangi dan membatasi makanan yang mengandung purin menjadi salah satu bagaimana cara mengatasi penyakit asam urat tanpa obat yang bisa Anda coba.

BACA JUGA:Sayang Untuk Dilewatkan, Inilah 5 Manfaat Minyak Kemiri bagi Kulit

4. Menempelkan Es atau Air dingin

Cara selanjutnya adalah dengan menempelkan es yang sudah ditutup kain pada bagian sendi yang terasa sakit. Cara ini dianggap cukup ampuh, untuk mengurangi rasa sakit dan mengurangi peradangan akibat asam urat.

Cara pengobatannya dengan mengambil potongan es yang sudah Anda bungkus dengan selembar kain atau handuk tipis. Kemudian, tempelkan es tersebut selama 20-30 menit di bagian yang Anda butuhkan. Anda dapat mencobanya beberapa kali, sampai rasa sakitnya mereda.

5. Minum obat asam urat dari dokter

Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan minum obat dari dokter. Minum obat adalah salah satu cara paling efektif untuk menurunkan asam urat. Jika Anda telah diresepkan obat asam urat oleh dokter, patuhilah aturan aturan jadwal minum dan takaran dosisnya sesuai petunjuk.

Beberapa contoh obat penurun asam urat yang umum diresepkan dokter adalah allopurinol dan colchicine. Biasanya dokter juga akan meresepkan obat antiradang seperti celecoxib, indomethacin, meloxicam, atau sulindac untuk meredakan nyeri dan bengkak di persendian.

BACA JUGA:Madu Bisa Sembuhkan Stroke, dr Zaidul Akbar Bagikan Caranya, Agar Cepat Memberikan Nutrisi ke Otak

Itulah sejumlah cara mengatasi asam urat tinggi. Anda bisa mengikuti cara menurunkan asam urat yang tinggi seperti langkah-langkah di atas untuk meringankan gejalanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: