Ternyata Manusia Diciptakan Bukan untuk Mencari Rezeki, Ustaz Adi Hidayat Sebut untuk Ini

Ternyata Manusia Diciptakan Bukan untuk Mencari Rezeki, Ustaz Adi Hidayat Sebut untuk Ini

Ustaz Adi Hidayat jelaskan bahwa tujuan diciptakan manusia bukan untuk mencari rezeki-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

Ustaz Adi Hidayat menegaskan bahwa pentingnya memiliki niat untuk menjadikan aktivitas sehari-hari sebagai ibadah kepada Allah akan memberikan makna yang lebih dalam dalam hidup kita.

"Kata Allah, sepanjang kita yakin, perhatian kalimat ini yang dahsyat. Kalau engkau niatkan kepentingan aktivitasmu untuk ibadah kepada-Ku, Aku akan mudahkan urusan rezekimu sehingga engkau merasa lapang dalam beribadah, dan cukup untuk mendapatkan rezeki itu," jelas Ustaz Adi Hidayat.

Kita sebaiknya tidak terlalu banyak memiliki keinginan dan ambisi yang berlebihan, karena hal itu bisa membuat hidup terasa berat.

Sebagai gantinya, kita dapat merasakan kedamaian dan kebahagiaan dalam kesederhanaan.

BACA JUGA:Rahasia Rezeki Berkah dan Terus Bertambah, Simak Penjelasan Ustaz Adi Hidayat Berikut Ini

BACA JUGA:Hutang Lunas dan Hajat Setinggi Langit Terkabul, Ustaz Adi Hidayat: Amalkan Kalimat Ini Berkali-kali

"Jadi bukan ingin, tapi cukup. Cukup itu sesuai kebutuhan. Jadi nikmat roh kita. Orang yang, mohon maaf, terlalu banyak keinginan itu yang menjadikan hidupnya berat," demikian Ustaz Adi Hidayat.

Itulah penjelasan Ustaz Adi Hidayat tentang tujuan manusia diciptakan di dunia. Semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: