Penting! Ini Dia 5 Tips Meninggalkan Rumah dengan Aman Saat Mudik Lebaran

Penting! Ini Dia 5 Tips Meninggalkan Rumah dengan Aman Saat Mudik Lebaran

Tips meninggalkan rumah agar aman saat mudik lebaran -freepik.com -

Saat mudik rumah akan kosong dalam beberapa hari. Sebaiknya kamu mencabut aliran listrik yang tidak terpakai. 

Cabut aliran listrik yang masih terpasang dalam stop kontak, termasuk kulkas, AC, TV, dispenser, dan barang elektronik lainnya. Selain karena hemat energi, hal ini juga dapat mencegah dari kebakaran jika terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti konslet atau lainnya.

Selain itu, cabut selang gas untuk menghindari sumber atau pemicu terjadinya kebakaran, jika sewaktu-waktu ada yang tidak beres.

BACA JUGA:Ini Dia Tips Jitu Tambah Berat Badan Saat Puasa

4. Titip Rumah pada Orang yang Dipercaya

Sebelum mudik, kamu bisa mempertimbangkan untuk menitipkan rumah kepada tetangga, orang terdekat, atau orang sekitar rumahmu yang tidak pergi mudik. Minta tolong kepada mereka untuk memperhatikan jika ada sesuatu yang janggal di rumahmu. 

Selain itu, jangan lupa untuk lapor ketua RT/RW dan petugas keamanan ketika meninggalkan rumah.

5. Sembunyikan Barang Berharga di Tempat Aman

Musim mudik banyak penjahat yang tak jarang mengincar rumah-rumah kosong. Untuk meminimalisir perampokan, sebaiknya simpan barang berharga, mulai dari perhiasan, emas, hingg uang, pada brankas atau lemari khusus yang tidak diketahui letaknya oleh orang yang tidak tinggal di rumah. 

BACA JUGA:Hari Penyiaran Nasional, Momentum untuk Terus Kuat dan Bertumbuh

Itulah tips yang bisa kamu lakukan untuk menjaga rumah tetap aman meskipun tengah melakukan mudik kek kampung halaman, semoga membantu ya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: