Waspada Gangguan Pasca Pemilu, Kapolda Bengkulu Gelar Rapat Rencana Kontijensi Aman Nusa-1 2024 Bersama PJU

Waspada Gangguan Pasca Pemilu, Kapolda Bengkulu Gelar Rapat Rencana Kontijensi Aman Nusa-1 2024 Bersama PJU

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed pimpin rapat aman nusa 2024 di Polda Bengkulu-(foto: istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya, Jumat (16/2/2024) memimpin rapat rencana kontijensi aman nusa-1 2024 Polda Bengkulu  terkait penanganan konflik sosial tahun 2024 di wilayah hukum Polda Bengkulu.

Dalam rapat yang digelar, Kapolda Bengkulu mengatakan agar seluruh personel Polda Bengkulu untuk tetap waspada terhadap gangguan oknum ataupun kelompok yang ingin memecah belahkan bangsa. 

Terlebih dalam hal mengkawal proses pemilu 2024 yang hingga saat ini prosesnya masih berlangsung. 

"Meski Provinsi Bengkulu dapat dikatakan aman dan kondusif namun kita jangan underestimate dan harus siap melakukan backup apabila terjadi peningkatan dinamika situasi pasca Pemilu 2024," kata Irjen Pol Armed saat memimpin rapat.

BACA JUGA:Kesadaran Bayar ETLE di Bengkulu Rendah, Ternyata Ini Faktornya

Masih kata Kapolda Bengkulu, selama proses pemilu yang saat ini masih berlangung ia berharap tidak ada pengerahan massa pasca Pemilu 2024.

Meski demikian tetap mengedepankan langkah-langkah pencegahan serta memberikan wawasan pancasila kepada masyarakat guna antisipasi adanya provokasi yang berusaha memecah belah persatuan dan kesatuan.

"Tetap mengedepankan langkah-langkah preventif dan jangan sampai ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, khususnya di Bengkulu." tutup Irjen Pol Armed Wijaya.

BACA JUGA:Bupati dan Sekda Seluma Jadi Saksi di Sidang Kasus Korupsi BTT BPBD Seluma

Pada rapat ini turut dihadiri oleh Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs. Agus Salim, Irwasda Polda Bengkulu Kombes Pol Asep Teddy, S.IK, MM dan seluruh PJU Polda Bengkulu serta Kapolres jajaran Polda Bengkulu. (tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: