Irit Bahan Bakar Dengan Harga Di Bawah Rp 80 Jutaan, Mobil Bekas Berikut Bisa Jadi Pilihan

Irit Bahan Bakar Dengan Harga Di Bawah Rp 80 Jutaan, Mobil Bekas Berikut Bisa Jadi Pilihan

Mobil Spin--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Dengan banyaknya mobil baru yang keluar, beberapa mobil bekas harganya bisa terjun bebas. Hingga kini, di pasaran sudah banyak mobil bekas di bawah 80 juta yang ditawarkan.

Selain harganya tergolong lebih murah, pajak mobil bekas lebih murah pada tahun rendah, premi asuransi lebih rendah, dan terdapat garansi dari pemilik sebelumnya. Sehingga, cukup aman bagi Anda yang ingin membeli mobil bekas, tapi terhalang budget terbatas.

BACA JUGA:Mobil Bekas Wuling Confero Dibanderol Rp 100 Jutaan, Berminat?

BACA JUGA:Mobil Bekas Suzuki SX4 S-Cross Ini Kisaran Harganya

Bagi Anda yang berencana untuk membeli mobil bekas dengan harga di bawah 80 juta dan irit bahan bakar, kami memiliki beberapa rekomendasinya. 

Ada beberapa tipe mobil yang bisa dipilih untuk dijadikan pertimbangan, mulai dari MPV, SUV, city car, hingga sedan. Berikut beberapa rekomendasinya :

1. Toyota Avanza (2004)

Toyota Avanza sudah pasti perlu dipertimbangkan untuk dijadikan pilihan saat Anda mencari mobil bekas di bawah 80 juta. Meski sudah cukup lawas, mobil ini masih diburu banyak orang untuk dijadikan mobil keluarga. Selain karena bisa memenuhi berbagai kebutuhan harian dengan kubikasi 1.300 cc, mobil ini sangat irit bahan bakar.

Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.120 mm, lebar 1.630 mm, dan tinggi 1.695 mm dengan wheelbase 2.655 mm. Toyota Avanza keluaran 2004, sudah dilengkapi dengan teknologi Variable Valve Timing (VVT-i) dan koil pengapian langsung individual dengan kode mesin K3-DE. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi manual 5-percepatan.

BACA JUGA:Tahun Muda dibanderol Murah, Cek Harga Mobil Bekas Toyota Calya 2018

BACA JUGA:Keluaran Tahun 2018, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra 2018 Tinggal Segini

Dalam kondisi bekas, Toyota Avanza tahun 2004 tipe G dibanderol mulai Rp 75 jutaan saja. Sedangkan, untuk tipe E dan S yang diproduksi pada tahun 2005, dibanderol antara Rp 80 jutaan hingga Rp 100 jutaan, tergantung dari kondisi kendaraan.

2. Nissan March (2014)

Cari mobil irit BBM tipe city car di bawah Rp 80 jutaan? Nissan March lansiran 2014 pilihan yang cocok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: