Bupati Lebong Cek Kesiapan Penanganan Bencana Pimpin Apel Siaga Bencana

Bupati Lebong Cek Kesiapan Penanganan Bencana Pimpin Apel Siaga Bencana

Bupati Lebong Kopli Ansori, didampingi Wabup, Dandim 0409 RL, Kajari, Sekda, Kabagops Polres Lebong serta tamu undangan, ketima memeriksa kesiapan personil dan peralatan dalam menanggulangi bencana.-(Erick VD)-

Selain itu juga, Bupati juga mengingatkan kepada Organisasi Perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lebong yang sebelumnya telah diperintahkan oleh dirinya untuk melakukan pengecekan beberapa aliran sungai, agar bisa dilakukan tindakkan  secepatnya.

"Dinas PUPR-Hub sudah saya perintahkan, tetapi sampai kini laporan belum saya terima," tuturnya.

Dalam hal ini juga Bupati memberikan catatan penting dan harus dijalankan dari semua yaitu meningkatkan sinergitas antara stake holder, dalam upaya mitgasi dan meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana. Selain itu juga semua harus menyiapkan mental dan fisik yang prima yang diladasi komitmen moral dan displin kerja yang tinggi.

"Hindari ego sektoral dalam penanganan bencana, semua harus bersatu," pesannya.

Selain itu juga tambah Bupati, selalu melakukan koordinasi dalam mempersiapkan lokasi pengungsian dan jalur evakuasi, melakukan pengeekan secara intens dan berkala terhadap seluruh peralatan agar nantinya peralatan siap siaga ketika digunakan.(614/prw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: