Lanal Bengkulu Berbagi Takjil dan Anjangsana ke Panti Asuhan

Lanal Bengkulu Berbagi Takjil dan Anjangsana ke Panti Asuhan

Danlanal Bengkulu dan anggota berbagi takjil-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Ramadan bulan penuh berkah, banyak kesempatan bagi umat Islam untuk berbagi dengan sesama. 

Seperti yang dilakukan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu, yaitu Anjangsana ke Panti Asuhan dan berbagi takjil kepada pengendara yang melintas di depan Mako Lanal Bengkulu, Senin (3/4/2023). 

Anjang ke Panti asuhan Rafflesia Bengkulu ini dalam rangka Ramadan Berbagi Sesama dan sekaligus dalam rangkaian HUT Lanal Bengkulu yang ke-37. 

Anjangsana tersebut dipimpin  oleh Ketua Cabang 4 Korcab II Daerah Jalasenastri Armada I  , Ny. Dyah Ayu Pradnyana bersama pengurus Jalasenastri Cabang 4.  

BACA JUGA:Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Prajurit, Ini Pesan Danlanal Bengkulu

BACA JUGA:Soal THR, Gubernur Bengkulu Minta Honorer Bersabar

"Hari ini kita melaksanakan kegiatan Anjangsana kepanti asuhan dan  membagikan takjil buka puasa bagi pengendara yang melintas di depan Mako Lanal. Ini salah satu wujud kepedulian kita untuk berbagi dengan sesama di bulan yang penuh berkah ini. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi contoh teladan bagi orang lain untuk bisa peduli," kata Danlanal Bengkulu melalui Palaksa Mayor Laut (P) M. Hadi Purwanto. 

Sementara itu Ketua Cab. 4 Korcab II DJA I  Ny. Dyah Ayu Pradnyana menyampaikan  ibadah puasa mengajarkan kita untuk ikut merasakan apa yang dirasakan saudara-saudara kita yang tidak mampu. 

" Ibadah puasa telah membangkitkan rasa empati kita terhadap orang lain. Jadi kita ikut merasakan apa yang saudara kita rasakan disaat lapar dan haus," kata Dyah.

Dalam anjangsana ini pengurus Jalasenastri Cabang 4 juga meninjau kondisi panti dan berdialog dengan anak panti sambil memberikan motivasi kepada anak anak panti untuk tetap semangat belajar serta optimis dalam menjalani hidup.

Pengasuh panti & sangat berterima kasih atas donasi yang diberikan Lanal Bengkulu dan Jalasenastri. Ini sangat membantu untuk anak anak panti.

Ia berharap bulan Ramadan ini bisa mengetuk pintu hati para donatur untuk peduli terhadap anak anak panti asuhan.  Apalagi di bulan ramadan kebutuhan sedikit meningkat dari hari biasa, ungkapnya. (Imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: