Hindari Kesalahan, KPU Bimtek PPK

Hindari Kesalahan, KPU Bimtek PPK

BINTUHAN, Bengkulu Ekspress- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaur menggelar bimbingan teknis (Bimtek) pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi hasil penghitungan suara bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Kaur. Kegiatan ini digelar di Hotel Zalfa Desa Kepala Pasar Kecamatan Kaur Selatan, Kamis kemarin (21/3). Kegiatan yang dilaksanakan dengan menghadirkan anggota Panwaslu itu guna menciptakan kerjasama dan sinergitas sebagai sesama penyelenggara.

“Ini merupakan tahap awal, ini kita berikan Bimtek ke PPK dulu. Nanti setelah ini giliran PPS dan petuagas yang lainnya,” kata Komisoner KPU Kaur, Irpanadi SIKom saat membuka acara Bimtek, kemarin (21/3).

Dikatakan Irpan, adapun materi Bimtek yakni mulai dari pemungutan suara, tujuannya agar PPK dapat mengarahkan PPS bagaimana teknis pemungutan suara sesuai dengan PKPU, serta apa saja tugas dari PPS, KPPS dalam pelaksanaan pemungutan suara itu sendiri. Termasuk juga teknis rekapitulasi penghitungan suara itu nantinya.

“Di sini mereka kita berikan Bimtek mengenai teknis pengisian blangko baik secara manual maupun secara digital, dan Bimtek ini kita lakukan agar dalam pelaksanaanya tak ada kesalahan nantinya,” terangnya.

Lanjutnya, dalam Bimtek ini peserta yang berasal dari 15 PPK diharapkan dapat benar-benar memahami materi, sehingga nantinya saat di lapangan, tak ada lagi kendala yang berarti. Sebab Pemilu kali ini berbeda dengan beberapa tahun yang lalu, dimana Pilpres dan Pileg serta pemilihan DPD digabungkan secara serentak.“Ada lima lembar kertas suara dan lima kotak pula kotak suara yang disediakan, tentunya membutuhkan kerja ekstra dan juga ketelitian. Ini yang perlu menjadi perhatian para PPK dan PPS,” terangnya.

Ditambahkannya, dalam waktu dekat KPU juga akan memberikan Bimtek kepada sejumlah PPS yang ada di Kabupaten Kaur dengan tujuan yang sama, memberikan pemahaman terkait dengan teknis pemilihan, penghitungan dan rekapitulasi surat suara.  “Untuk logistik hanya sebagian lagi yang belum selesai, sedangkan surat suara pelipatannya sudah rampung,” jelasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: