Danau Kelimutu Destinasi Wisata yang Menjadi Simbol Gambar Pada Mata Uang Rupiah di Tahun 1992
Keindahan Danau Kelimutu-Akun Instagram @alibufteim-
Agar tidak ketinggalan momen sunrise jangan lupa datang ke puncak Kelimutu sebelum matahari terbit.
Daya tarik lain dari destinasi wisata ini terdapat festival pertunjukan ritual adat tahunan yang diselenggarakan setiap tanggal 14 Agustus oleh suku Lio. Pati Ka ini memiliki arti memberi makan, yaitu memberikan sesajen kepada leluhur Danau Kelimutu.
Suku Lio mempercayai bahwa danau tersebut merupakan peristirahatan terakhir bagi jiwa-jiwa yang kembali setelah perjalanan hidup berakhir. Dalam ritual ini para sesepuh suku Lio mengenakan pakaian adat berupa sarung tenun dan ikat kepala.
BACA JUGA:Nikmati Segarnya Bermain Air di Air Terjun Lacolla Sulawesi Selatan
Prosesi upacara adat ini diawali dengan pembacaan doa oleh para sesepuh suku Lio. Pembacaan doa tersebut untuk memberkati makanan dan minuman yang akan dipersembahkan untuk para leluhur.
Makanan dan minuman yang disajikan di mangkuk yang terbuat dari tanah liat tersebut terdiri dari nasi merah, daging babi, kopi, dan air putih. Para rombongan yang membawa piring sesaji berbaris rapi yang dipimpin oleh tetua adat menuju ke Batu Arwah, sambil membunyikan gong setiap menapaki undakan anak tangga.
Sesampainya di Batu Arwah tetua adat dan para rombongan yang membawa sesaji duduk melingkar ditempat berkumpulnya arwah. Selanjutnya para rombongan memulai ritual dengan berdoa untuk para leluhur.
Setelah memanjatkan doa mangkuk sesaji berupa makanan dan minuman yang mereka bawa untuk para leluhur, dan sisa makanan tersebut dimakan bersama.
Kemudian tetua adat naik ke atas Batu Arwah menyanyikan lagu tradisional suku Lio dan disambut tarian Gawi. Tarian ini juga menandakan bahwa ritual Pati Ka dilakukan dengan baik.
BACA JUGA:Mengintip Indahnya Pulau Diyomuno, Pulau yang Tak Berpenghuni di Gorontalo
Tarian ini melambangkan bahwa masyarakat Ende akan bekerjasama dalam menjaga alam. Ritual ini diadakan sebagai wujud ungkapan rasa syukur atas berkat yang diterima tahun lalu.
Selain menyuguhkan keindahan panorama alam yang menakjubkan, Danau Kelimutu juga memberikan pengalaman berharga terkait keragaman dan kekayaan alam yang dimilikinya. Jadi jika kamu berkunjung ke NTT jangan lewatkan destinasi wisata yang satu ini.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: