Bukan Zimat, Ini Amalan Penglaris Dagangan, Habib Novel Alaydrus: Buktikan

Bukan Zimat, Ini Amalan Penglaris Dagangan, Habib Novel Alaydrus: Buktikan

Habib Novel Alaydrus--

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ada berbagai cara untuk mendoakan agar dagangan laris dalam Islam, baik saat berdagang maupun setelah sholat. 

Amalan penglaris dagangan tersebut pernah disampaika oleh Habib Novel Alaydrus dalam suatu kajian yang videonya diunggah oleh Kanal Youtube Lontar Gubuk.

Dalam kesempatan tersebut, agar dagangan laris Habib Novel Alaydrus menyarankan agar yang memiliki usaha dagangan saat membuka dagangan seperti kios di pasar untuk membaca sholawat dan memulai aktivitas berdagangan dengan sholat dhuha.

BACA JUGA:Gudang Rezeki Dibuka, Hidup Kaya Raya, Habib Novel Alaydrus: Amalkan Zikir Asmaul Husna

BACA JUGA:Doa ini Kunci Kesuksesan, Habib Novel Alaydrus Ajak Amalkan Bersama

"Gelar sajadah di kios kan nggak jadi masalah, Allahuakbar dhuha 2 rokaat. Nanti kalau mau pulang ya sore gitu, baca apalah sholawat munjiah 10 kali pokoknya amal sholeh" pesan Habib Novel Alaydrus.

Menurut Habib Novel Alaydrus, menyarankan agar urusan dunia diletakkan ditengah-tengah sedangkan untuk pagi dan sore digunakan untuk urusan akhirat.

"Setelah pakai Dhuha sampai menjelang sore yaitu dari dunia-dunia artinya cari penghidupan kisah awal pagi ujungnya pagi digunakan untuk akhirat," jelas Habib Novel Alaydrus.

Dijelaskan Habib Novel Alaydrus, meskipun jam kerja sudah ditetapkan dari jam 8 pagi sampai jam 4 sore. Namun masih banyak yang memanfaatkan waktu diluar itu untuk mengejar dunia dan meninggal akhirat.

"Kebanyakan kan begitu ya padahal negara sudah mengatur jam kerja dengan baik negara sudah mengatur jam kerja dengan baik tapi kitanya," terang Habib Novel Alaydrus.

Orang-orang seperti itu adalah orang yang ketakutan tak mendapatkan rezeki, sehingga menurut Habib Novel mereka tidak meluangkan waktu untuk akhirat.

Imam Al-Ghazali dalam kitabnya menyatakan bahwa orang-orang terbaik dari generasi sebelumnya mengutamakan awal pagi atau permulaan siang.

BACA JUGA:Rezeki Bakal Melimpah, Habib Novel Alaydrus Sarankan Baca Zikir ini Setelah Adzan Subuh

BACA JUGA:Takut Miskin dan Rezeki Seret? Habib Novel Alaydrus: Obatnya Baca 1 Surah ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: