WhatsApp Anda Log Out Sendiri, Bisa Jadi Sedang Disadap, Kenali Ciri-Cirinya Sebagai Berikut
Whatsapp logout sendiri, kemungkinan disadap-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - WhatsApp memang sangat membantu sekali dalam melakukan kegiatan aktifitas sehari-hari. Sehingga WhatsApp sangat banyak digunakan oleh penggunanya.
Namun dibalik kemudahan WhatsApp sering kali dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung untuk melakukan hal kejahatan dan lain sebagainya dengan cara menyadap Akun WhatsApp milik pengguna lain.
Ciri-ciri WhatsApp (WA) yang sedang disadap oleh orang lain kadang tidak disadari pemiliknya. Kondisi tersebut bisa sangat berbahaya, sebab WhatsApp sudah menjadi media komunikasi yang banyak digunakan pemilik ponsel.
Agar lebih waspada, pengguna WA harus segera mengambil tindakan apabila mengetahui tanda-tanda akun WhatsAppnya sedang disadap. Lalu, bagaimana ciri-ciri WhatsApp sedang disadap atau dibajak oleh orang lain?
BACA JUGA:Lenovo Akan Kembali Keluarkan Tablet Gaming, Sebut Saja Legion Y700 2023, Ini Bocoran Spesifikasinya
Ciri-ciri WhatsApp sedang disadap
Dosen Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer UNS, Nurcahya Pradana Taufik Prakisya memberikan informasi tanda-tanda jika WhatsApp diduga sedang disadap.
Dikutip dari Kompas.com, Nurcahya menyebutkan, setidaknya ada lima ciri WhatsApp atau WA sedang disadap orang lain. Berikut ini penjelasannya:
1. Ada pesan terkirim tanpa diketahui Ciri-ciri WhatsApp disadap orang lain yang pertama bisa diketahui apabila ada pesan terkirim tanpa diketahui.
Saat pengguna menyadari bahwa bukan dirinya yang membuat dan mengirim pesan tersebut, menurut Nurcahya, dapat dipastikan bahwa akun WA tersebut sedang dibajak orang lain.
2. Ada aplikasi asing terpasang di smartphone
BACA JUGA:Tahun 2023 Masih Pakai PC dengan RAM 8GB, Apakah Memadai Untuk Aktifitas Kinerja?
Ciri berikutnya WhatsApp sedang diretas adalah keberadaan aplikasi tidak dikenal yang terpasang di smartphone. Kondisi tersebut patut untuk diwaspadai.
Sebab menurut Nurcahya, aplikasi asing itu bisa jadi adalah alat yang digunakan pelaku untuk membajak WhatsApp korban. "Bisa jadi aplikasi ini adalah media yang digunakan oleh peretas untuk menyadap percakapan WhatsApp Anda," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: