Cara Menjadi Haji yang Mabrur, Buya Yahya Bagikan 7 Tips Agar Ibadah Haji tak Sia-Sia

Cara Menjadi Haji yang Mabrur, Buya Yahya Bagikan 7 Tips Agar Ibadah Haji tak Sia-Sia

buya yahya--

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ibadah haji merupakan rukun Islam yang kelima, dimana ibadah haji hukumnya wajib bagi umat Islam yang mampu baik secara fisik maupun finansial.

Setiap umat Islam yang menunaikan ibadah haji tentunya berharap bisa menjadi haji yang mabrur.

Namun untuk menjadi haji yang mabrur tersebut bukanlah perkara yang mudah, tentunya harus ada usaha yang dilakukan untuk menjadi haji yang mabrur.

BACA JUGA:Bolehkan Kurban dengan Cara Arisan? Simak Penjelasan Buya Yahya

BACA JUGA:Berapa Hari Puasa Sunnah Diawal Dzulhijjah dan Apa Saja Keutamaannya? Berikut Penjelasan Buya Yahya

Untuk bisa menjadi haji yang mabrur tersebut, Buya Yahya dalam suatu kesempatan Buya Yahya pernah membagikan tips untuk menjadi haji yang mabrur.

Dengan menjadi haji yang mabrur, tentunya ibadah yang ditunaikan ke tanah suci tersebut tidak akan menjadi sia-sia.

Ada 7 tips yang dibagikan Buya Yahya untuk bisa menjadi yang mabrur, tips tersebut disampaikan oleh Buya Yahya dalam sebuah video yang diunggah kanal Youtube Al Bahjah TV

Adapun tips untuk menjadi haji yang mabrur yang dibagikan Buya Yahya atau Prof KH Yahya Zainul Ma'arif Lc MA PhD.

1. Niat yang Benar

Untuk menjadi haji yang mabrur, menurut Buya Yahya harus dimulai dengan niat yang benar yaitu niat yang tulus dan ikhlas.

Dalam menunaikan ibadah haji, Buya Yahya mengingatkan agar niatnya hanya semata-mata karena Allah SWT bukan karena tujuan duniawi seperti pamer.

Selain dengan niat yang benar, Buya Yahya juga menyarankan untuk menyiapkan segala sesuatu dengan baik terutama materi yang akan digunakan.

Buya Yahya mengingatkan agar harta yang digunakan untuk menunaikan ibadah haji adalah harta yang diperoleh dengan cara yang halal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: