Pahala Besar dan Rezeki Berlimpah, untuk Suami yang Menafkahi Keluarga
suami yang mencari nafkah untuk keluarga, maka dia akan mendapat pahala dari usahanya-Bengkulu Ekspress-Istimewa
عن أبي مسعود الأنصاري عن النبي صلى الله عليه وسلم قال نفقة الرجل على أهله صدقة
“Dari Abu Mas’ud al Anshari dari Nabi SAW bersabda: “Nafkah seorang lelaki kepada keluarganya adalah sedekah”
Dari hadis diatas bisa ditarik kesimpulan bahwa harta yang digunakan suami untuk menafkahi keluarganya sudah masuk dalam hitungan sedekah, adapun yang dimaksud sedekah dalam matan hadis ini menurut Imam Ibnu Hajar adalah pahala. Oleh karena itu bagi suami ataupun bagi para calon suami jangan beranggapan bahwa harta yang diberikan kepada keluarga merupakan hal percuma, karena mencari nafkah untuk keluarga merupakan jihad tersendiri untuk suami, dan siapa yang berjuang di jalan Allah pasti akan mendapat pahala darinya.
BACA JUGA:Begini Ketentuan Menyemir Rambut yang Benar Sesuai Syariat
Begitupun dengan istri, apabila posisi istri yang beralih menjadi tulang punggung keluarga dikarenakan suami yang telah meninggal atau dengan alasan lainnya, tetap semua usahanya untuk menafkahi keluarganya akan mendapat pahala, tidak ada perbedaan hanya karena dia seorang istri, karena apa yang telah dia lakukan untuk menafkahi keluarganya sudah merupakan sebuah kebaikan yang pasti akan mendapat ganjaran yang setimpal.
Jadi semua hal yang kita lakukan selama itu baik, tidak akan menjadi sia –sia dan akan menjadi jalan untuk menuju surga termasuk dalam hal menafkahi keluarga.Wallahu a’lam bi al-shawab.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: