Sebelum Membeli, Ketahui Perbedaan Antara Smart TV dan Android TV berikut ini

Sebelum Membeli, Ketahui Perbedaan Antara Smart TV dan Android TV berikut ini

Perbedaan Antara Smart TV dan Android TV -(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

Umumnya, smart TV memiliki tampilan yang lebih sederhana dan mudah dipahami oleh penggunanya. Sebab, format pengoperasian sistem smart TV tak jauh berbeda dari TV analog, sehingga pengguna baru bisa lebih mudah dan cepat menyesuaikan.

Boleh dibilang, smart TV lebih 'ramah' untuk pengguna. Sementara tampilan Android TV lebih kompleks. Apalagi jika sebelumnya Anda belum pernah menggunakan sistem Android di perangkat lain, seperti handphone (hp).

BACA JUGA:Nokia Hadirkan N73 5G, Digadang-gadang sebagai Smartphone Tercanggih Tahun 2023, Ini Spesifikasi dan Harganya

BACA JUGA:Sebelum Membeli Ponsel Lipat atau Flip, Sebaiknya Simak Kelebihan dan Kekurangannya

2. Pengaturan

Sebenarnya, tampilan di Android TV bisa dibuat lebih sederhana jika Anda bisa mengaturnya. Namun, hal ini butuh proses, yaitu mengaturnya secara manual.

Berbeda dengan smart TV, pengaturan bisa dikatakan tidak diperlukan karena umumnya sudah tertata sesuai sistem bawaan. Jadi, Anda tinggal menikmatinya saja.

3. Aplikasi

Dari segi aplikasi, Android TV boleh dibilang lebih unggul ketimbang smart TV. Soalnya, aplikasi di smart TV merupakan aplikasi bawaan dari sistem.

Misalnya, kalau dari awal membeli smart TV sudah ada aplikasi Netflix dan Youtube-nya, Anda bisa menggunakan kedua aplikasi ini. Tetapi jika tidak, Anda tak bisa mengakses aplikasi tersebut.

Sebab, pengguna tidak bisa menambahkan aplikasi di smart TV, sedangkan di Android TV bisa. Ini karena Android TV menggunakan sistem yang terhubung dengan Google Play Store.

Jika saat membeli Android TV tidak ada aplikasi Netflix misalnya, maka Anda bisa mencari aplikasi tersebut di Google Play Store, kemudian mengunduhnya sendiri. Dengan begitu, Anda bisa menikmati tayangan Netflix di TV.

Hal ini berlaku untuk aplikasi streaming lainnya yang ingin Anda gunakan, tinggal unduh saja di Google Play Store, sehingga Anda bisa menambahkan sesuai kebutuhan. Pilihan aplikasi di Google Play Store pun sangat banyak, meski ada yang gratis dan berbayar.

4. Sistem operasi

Smart TV menggunakan sistem operasi 'mutlak', sehingga aplikasi yang ada tidak bisa diperbarui (update). Contohnya, jika YouTube mengeluarkan versi terbaru dari aplikasinya, pengguna tidak bisa melakukan update.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: