Hadir Honda Beat Activa Mesin 100 CC, Super Irit Harga Rp 14 Jutaan

Hadir Honda Beat Activa Mesin 100 CC, Super Irit Harga Rp 14 Jutaan

Hadir Honda Beat Activa Mesin 100 CC-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Senyap tak terdengar, ternyata pabrikan otomotif roda dua Honda telah mengeluarkan varian skutik terbarunya. 

Dimana skutik ini mempunyai desain mirip skutik murah Honda Beat, namun diklaim lebih irit dan lebih murah.

Karena seperti yang kita tahu Honda Beat merupakan motor sejuta umat dengan harga yang sangat murah, dijual mulai dari Rp 16 jutaan Honda Beat pun akhirnya menjelma sebagai motor matic terlaris.

Dan kini telah hadir tipe terbaru yaitu premium harganya pun jauh lebih murah di angka Rp14 jutaan.

Bukan Honda namanya jika tak ramai jadi perbincangan, ya Honda dikabarkan telah merilis tipe terbaru Honda Beat.

BACA JUGA:Ini Ban Motor Murah Meriah dan Tahan Lama, Namun Licin, Pabrik beberkan Faktanya

BACA JUGA:Honda Luncurkan Motor Bebek All New Supra X CROSS 125 CC, Segini Harganya

Di mana tipe ini merupakan tipe premium, dan benarkah itu?

Setelah dilakukan penelusuran ternyata kabar ini benar, Honda memang baru saja merilis motor baru.

Memperkenalkan inilah dia Honda Activa premium edition, bukan tanpa alasan kenapa motor ini juga disebut sebagai tipe terbaru dari Honda Beat.

Karena Honda Activa premium edition ini menggunakan mesin yang sama dengan Honda Beat.

Mesin yang dipakai yaitu mesin single silinder 109,5 cc injeksi PGM-FI berpendingin udara.

Mesin tersebut diklaim punya output tenaga 7,6 DK pada 8000 RPM dan torsi puncaknya 8,84 nm pada 5500 RPM.

Honda Activa premium edition, motor ini memiliki dimensi panjang 1833 mm lebar 697 mm dan tinggi 1156 mm ditambah jarak wheelbase 1.260 mm dan tinggi ground clearance 162 MM, dengan kapasitas tangki BBM 5,3 liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: