LAUTAN MANUSIA, SEMANGAT KEMERDEKAAN

Helmi juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mejaga kebersihan. Dengan bersih maka hidup akan menjadi sehat. \"Siapapun kita, merdekaaaaaaaaaaa,\" tegas dalam orasinya.
Direktur BE Media Group, Sukatno MSi mengungkapkan ribuan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas dukungan dan kerjasama dalam menyukseskan jalan sehat Bengkulu Ekspress. Terutama kepada Luwak White Koffie sebagai sponsor utama. \"Kita sangat mengucapkan ribuan terimakasih kepada semua pihak. Sehingga acara ini berjalan dengan sukses, walapun harus diguyur dengan hujan dan hujan ini juga menjadi keberkahan untuk kita semua,\" tegas Sukatno.
Dikatakanya, kegiatan jalan sehat Bengkulu Ekspress ini selalu rutin dilakukan dalam setiap tahunnya. Dalam tahun ketahun, kegiatan yang dilaksanakan semakin ramai dipadati oleh masyarakat Bengkulu. \"Dengan ramainya yang hadir, ini membuktikan bahwa Bengkulu semakin maju,\" tambahnya.
Sukatno juga berharap, kepada semua sponsor dan pihak yang telah mendukung, untuk tetap menjaga kebersamaan yang talah dibangun selama ini. Sehingga kedepan, kegiatan yang sama akan dilakukan dapat lebih sukses dari tahun ini. \"Mudah-mudah dengan kalender tahun ini, semua mitra kita tetap saling bersatu padu. Sukses untuk kita semua, majulah Bengkulu, Dirgahayu Indonesaia,\" pungkas mantan Ketua PWI Provinsi Bengkulu ini. (151)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: