HUT Propinsi Bengkulu, Dispora Provinsi Bengkulu Gelar Gerak Jalan Massal Pelajar,Mahasiswa,Dinas Instansi,TNI

HUT Propinsi Bengkulu, Dispora Provinsi Bengkulu Gelar Gerak Jalan Massal Pelajar,Mahasiswa,Dinas Instansi,TNI

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Bengkulu ke-47 Tahun, Selasa (13/11/2015),  Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu menggelar  Gerak Jalan Massal untuk pelajar, mahasiswa,dinas instansi,TNI/Polri Se-Kota Bengkulu. Kegiatan yang dipusatkan  di Sport Center Pantai panjang kota Bengkulu ini,  dimulai pukul 07.00 WIB yang diikuti oleh sekitar 2000 peserta.

Dalam kegiatan yang bertemakan \'Dengan Semangat HUT Ke-47 Provinsi Bengkulu Kita Lanjutkan Gerakan Nasional Ayo Kerja Demi Peningkatan Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Bengkulu\' ini  menyediakan hadiah utama berupa 1 unit sepeda motor persembahan dari Gubernur Bengkulu H.Junaidi Hamsyah,S.Ag,M.Pd. Selain itu, pihak panitia juga  menyediakan hadiah menarik lainnya seperti TV,Kulkas, Mesin cuci, dispenser dan ratusan hadiah menariknya.

Hadir dalam kegiatan yang dibuka oleh Gubernur Bengkulu dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan Drs.Septemilian ini,  Danlanal Bengkulu Letkol Laut(P) M.Nizar Gadafi, Kasrem 041/Games Letkol Kav M Jaelani, Waka Polda Bengkulu Kombes Pol Adnas dan seluruh SKPD Pemda Provinsi Bengkulu.(Andri/Adv)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: